Sinergi Disporapar-KORMI Kota Malang Sukseskan Forda Jatim 2023

Sinergi Disporapar-KORMI Kota Malang Sukseskan Forda Jatim 2023

Malang, memorandum.co.id - Menyukseskan event Festival Olahraga Masyarakat Daerah (Forda) I di Jawa Timur, Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kota Malang dan pengurus Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Kota Malang mamatangkan konsep penyelenggaraan kegiatan. Berdasarkan SK Gubernur Jatim nomor: 188/81KPTS/013/2022 tertanggal 9 Nopember 2022, telah menunjuk Kota Malang sebagai tuan rumah penyelenggaraan Festival Olahraga Masyarakat Daerah (Forda) I Jawa Timur mulai tanggal 27-30 Mei 2023. Forda akan diikuti 31 Induk Organisasai Olahraga (Inorga) masyarakat yang tergabung dalam Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI ) provinsi Jawa Timur. Dari 31 Inorga akan dilombakan sebanyak 109 nomor olahraga rekreasi yang diikuti kontingen dari Kabupaten/ Kota se Jawa Timur. Kabid Olahraga Disporapar Kota Malang Wahyu Setiawan mengharapkan para pengurus Inorga masyarakat di Kota Malang menyiapkan diri untuk mengukir prestasi terbaik dalam event FORDA Jatim tersebut. “Sejak awal perlu melakukan persiapan dengan serius agar dapat menorahkan prestasi terbaiknya,” harapnya dalam rakor persiapan FORDA di ruang press conference Disporapar Kota Malang. Disampaikan, raihan prestasi terbaik dalam Forda dan pelaksanaan yang sukses tentunya akan mengharumkan nama Kota Malang. Sebagai tuan rumah Forda selain konsentrasi pada kesiapan kontingen, KORMI Kota Malang juga sejak awal menyiapkan venue untuk pelaksanaan festival. Ketua Umum KORMI Kota Malang Ir H Sofyan Edi Jarwoko telah menunjuk Ketua Harian KORMI Kota Malang Eddy Wahyono sebagai penanggungjawab kontingen Kota Malang. Sedangkan, Wakil Ketua II KORMI Kota Malang Sani Sinarsana Kisid mempersiapkan venue festival. Dengan mengusung tagline ‘Koat Malang Pasti Bisa’, harapannya even Forda berlangsung sukses dengan dukungan Wali Kota Malang dan seluruh elemen masyarakat Kota Malang. Dalam menyukseskan penyelenggaran akan dibentuk panitia penyelenggara yang dibentuk Pengurus KORMI Provinsi Jatim dan panitia pelaksana yang dibentuk Kepala Disporapar Kota Malang. Upacara pembukaan rencananya di Graha Cakrawala UM, pada 27 Mei 2023 yang dihadiri Gubernur Jatim dan para Bupati/ Walikota se Jatim. Sedangkan, upacara penutupan dilaksanakan di Taman Krida Budaya Jawa Timur (TKBJ) Jl Sukarno Hatta Kota Malang. (*/ari)

Sumber: