Antisipasi PMK, Polisi Kediri Pantau Kandang Hewan Ternak Warga

Antisipasi PMK, Polisi Kediri Pantau Kandang Hewan Ternak Warga

Kediri, memorandum.co.id - Dalam rangka antisipasi wabah penyakit mulut dan kuku (PMK), personel Polsek Kandat, Polres Kediri, melaksanakan pemantauan perawatan dan pemberian vaksinasi pada hewan ternak milik warga di Kecamatan Kandat. Tak sendirian, anggota kepolisian turut berkoordinasi dengan pihak terkait dalam pelaksanaannya, yakni Koramil Kandat, UPTD Dinas Peternakan serta perangkat desa setempat. Berdasarkan laporan di lapangan, Kapolsek Kandat Iptu Rudi W mengatakan, hingga kini situasi dan kondisi ternak di wilayah Kandat terpantau aman terkendali. “Hewan ternak dalam keadaan sehat semua serta tidak ditemukanya tanda-tanda hewan dengan gejala PMK dan penyakit lainnya,” jelasnya. Lebih dalam kapolsek ungkapkan, kegiatan pengecekan dan vaksinasi terhadap hewan ternak seperti yang dilakukan Bhabinkamtibmas Desa Sumberjo pada Selasa (28/2/2023) tetap akan dilaksanakan secara berkala. Menyasar rumah warga yang memiliki hewan ternak baik sapi atau kambing, petugas mengunjungi tiap-tiap kandang secara bersama-sama untuk mengecek kondisi kesehatan ternak, kebersihan kandang dan diri peternak. Melalui kegiatan tersebut, Kapolsek berharap Polri yang hadir sebagai garda terdepan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat. Terkhusus dalam penanganan wabah PMK maupun penyakit lainnya yang sangat meresahkan warga masyarakat.(daf/mon)

Sumber: