Muncul Asap di Foodcourt Tunjungan Plaza

Muncul Asap di Foodcourt Tunjungan Plaza

Surabaya, memorandum.co.id - Kebakaran kembali terjadi di salah satu stan di Tunjungan Plaza 1, Surabaya, Rabu (17/8/2022) petang. Asap pertama kali muncul dari foodcourt sekitar pukul 17.12. Kabel exhaust sepanjang 30 x 60 sentimeter di dapur korsleting. Sekretaris Dinas Pemadam Kebakaran dan Pemyelamatan (DPKP), Surabaya Bambang Vistadi menjelaskan, dalam penanganan itu, pihaknya menerjunkan 10 unit mobil pemadam kebakaran. Termasuk dua unit bronto skylift 42 meter dan 104 meter. Bambang menyebut, sebelum anggotanya tiba, karyawan tenant itu sudah berupaya memamdam api. Namun, belum selesai menyemprot dengan apar, salah satu dari pengunjung yang kebetulan ada di sekitar lokasi menghubungi command center 112. "Pemadaman dilakukan oleh karyawan memakai APAR (alat pemadam kebakaran ringan). Namun, karena ada yang laporan kami langsung mendatangi lokasi untuk melakukan pemadaman," pungkas dia.(fdn)

Sumber: