Tekuk Wonderkid, SSB Haggana  Boyong Trofi Wonderkid Uddatha Cup Jember

Tekuk Wonderkid, SSB Haggana  Boyong Trofi Wonderkid Uddatha Cup Jember

Danyon Armed 8/Uddatha Yudha Mayor Arm Ketut Wira Purbawan menyerahkan trofi bergilir dan trofi tetap juara 1 Wonderkid Uddatha Cup. Jember, memorandum.co.id - Tim SSB Haggana FC Surabaya juara pertama turnamen Wonderkid Uddatha Cup, Road to Goes Indonesia V 2022. Turnamen ini dibuka oleh Danyon Armed 8/Uddatha Yudha Mayor Arm Ketut Wira Purbawan, di lapangan Yon Armed 8 yang berlangsung Sabtu hingga Minggu (23-24/2022). Turnamen Wonderkid Uddatha Cup yang merebutkan piala bergilir dan tiket Goes Nasional ke Jakarta, pertandingan game play dengan 9 pemain dan 10 menit berusia maximal 12 tahun diikuti  17 tim. Mereka dari Surabaya, Lumajang dan Bondowoso, Situbondo serta beberapa tim Jember sebagai tuan rumah. Danyon Armed 8/Uddatha Yudha Mayor Arm Ketut Wira Purbawan, menerangkan, Turnamen Wonderkid Uddatha Cup I, memiliki misi dan visi bagaimana mendidik/membina sebagai generasi penerus. "Melihat betapa antusiasnya para pemain (generasi penerus). Mereka penuh semangat berjuang untuk menggapai impian menjadi juara, menunjukkan bahwa ke depan memiliki skill yang bagus. Semoga turnamen Wonderkid Uddatha Cup terus berlanjut. Sebagai wujud Armed 8/Uddatha Yudha turut berperan mencetak atlit sepakbola yang handal, " jelas Danyon Armed 8/Uddatha Yudha,  Minggu (24/7/2022). Menurut Mayor Arm Ketut Wira Purbawan, pentingnya untuk menanamkan kedisiplinan fairply dan menjunjung tinggi sportivitas sejak dini, dan menggelorakan semangat juang untuk mencapai kemenangan. "Dengan digelarnya turnamen ini untuk melatih dan menumbuhkan semangat pantang menyerah. Segala sesuatu untuk prestasi harus dengan bekerja keras hingga akhir pertandingan, " urai Danyon Armed 8/Uddatha Yudha. Lanjut dia,  melatih untuk bertanding dengan sportivitas, sehingga bisa menjadi bekal nanti sudah beranjak dewasa, dan tidak menutup kemungkinan bisa mencetak atlit sepakbola asal Jember dan Jawa Timur pada umumnya. "Bisa memberikan manfaat baik dalam mencetak atlit sepakbola yang bisa beradu teknik yang bisa juara di tingkat jawa timur hingga tingkat nasional. Tentunya bisa membanggakan bagi kabupaten Jember dan nasional, " pungkas Mayor Arm Ketut Wira Purbawan. Ketua panitia pelaksana Charis Sakti Fitriadi menambahkan, turnamen Wonderkid Uddatha Cup pertama, dari tujuh belas tim Wonderkid yang masuk delapan besar, tim Haggana, Jember Putra, Baretti, Turangga, Alika, Wonderkid Jember, Anak Manja, dan Aulady dengan sistem gugur. "Untuk masuk empat besar (Semifinal), Haggana Surabaya, Turangga, Wonderkid Jember dan Anak Manja, "Urai Ketua panitia pelaksana. Masih urai Charis Sakti Fitriadi, untuk final Haggana setelah memenangkan pertandingan melawan Turangga Lumajang dengan skor 2-0. Sedangkan tim Wonderkid Jember mengungguli tim Anak Manja. "Dalam laga final tim Haggana Surabaya kembali bentrok dengan Wonderkid Jember dibabak penyisihan 3-0 untuk Haggana. Untuk di laga penentuan Haggana unggul 1-0. Sedangkan juara bersama (3 dan 4) diraih oleh tim Anak Manja Jember dan Turangga Lumajang, "beber Charis Sakti Fitriadi. Dalam kejuaraan Wonderkid Uddatha Cup, Lanjut Charis Sakti Fitriadi, untuk juara pertama mendapatkan trofi bergilir dan sertifikat serta tiket untuk mengikuti kejuaraan Wonderkid tingkat nasional di Jakarta sedangkan juara dua dan tiga mendapat trofi dan sertifikat. Sementara Dani Cantona pelatih Tim SSB Haggana FC, Surabaya, mengatakan,  pihaknya menurunkan dua tim Haggana dan Alaudi. "Alhamdulillah berkat kekompakan para pemain dan semangat juang tanpa lelah tim berbase camp di Lapangan Kalibokor Surabaya, telah memenangkan semua pertandingan dan meraih kemenangan dalam turnamen Wonderkid Uddatha Cup Jember. Kali ini  mendapatkan trofi bergilir dan tiket Raod to Goes  Indonesia V 2022 di Jakarta, "ujar Dani Cantona pelatih Tim SSB Haggana FC Surabaya. Kemenangan ini bukan berarti timnya sempurna. Masih banyak kekurangan dan perlu untuk dibenahi sebelum berangkat menuju event Road to Goes Indonesia V 2022 pada September 2022, bisa meladeni tim - tim kuat tingkat nasional. "Kemenangan tim yang dikapteni oleh Adi Kuncrit sebagai langkah awal untuk menggapai impian yang lebih tinggi di tingkat nasional. Untuk itu sepulang dari turnamen ini akan lebih intens untuk berlatih agar tidak mengecewakan dan bisa membawa nama Jawa Timur. "pungkas Dani Cantona. (edy)

Sumber: