Komunitas Estoh Ongguh Kembali Satuni Anak Yatim dan Kaum Duafa

Komunitas Estoh Ongguh Kembali Satuni Anak Yatim dan Kaum Duafa

Sumenep Memorandum.co.id -  Komunitas Estoh Ongguh Sumenep kembali melakukan tour ke 10 Kecamatan untuk memberikan satunan kepada anak Yatim dan kaum duafa. Kali ini kegiatan digelar di kecamatan Manding dengan memberikan satunan kepada 20 anak yatim dan kaum duafa, Selasa (26/4/2022). "Ini merupakan rangkaian dari tour 10 kecamatan yang sebelumnya," kata Herli Wahyudi salah seorang anggota Komunitas Estoh Ongguh Sumenep. Sambungnya, kegiatan ini berjalan lancar seperti biasanya yakni dilaksanakan di SDN Jabaan 1 Kecamatan Manding, kabupaten setempat. Dan meski tidak seberapa, santunan ini diharapkan dapat membantu mereka yang membutuhkan bantuan. Perlu diketahui bahwa kegiatan itu akan dilaksanakan di 10 Kecamatan Daratan di Kabupaten Sumenep antara lain, Kecamatan Saronggi, Dasuk, Manding, Batuputih, Dungkek, Gapura, Kalianget, Ambunten, Rubaru dan Kecamatan Kota Sumenep. Tambah Taufiqurrahman, salah seorang guru SDN Jabaan 1 yang hadir dalam kegiatan ini, giat tersebut menjadi contoh untuk guru-guru setempat untuk dapat berbagi di bulan Ramadan.(uri/gus)

Sumber: