Polres Gresik Gelar Serbuan Vaksinasi Booster Karyawan Pabrik

Polres Gresik Gelar Serbuan Vaksinasi Booster Karyawan Pabrik

Gresik, memorandum.co.id - Polres Gresik bersama instansi terkait terus menggencarkan vaksinasi Covid-19 kepada masyarakat. Utamanya vaksin dosis ketiga alias booster. Selama bulan Ramadan, vaksinasi terus digencarkan termasuk pada karyawan perusahaan. Kegiatan vaksinasi serentak kali ini dilaksanakan di PT Hexamitra Charcoalindo, Desa Krikilan, Kecamatan Driyorejo, Jum'at (8/4/2022). Ratusan karyawan menerima dosis vaksin yang disuntikkan tim Dokkes Polres Gresik. Kapolres Gresik AKBP Mochamad Nur Azis yang meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi tersebut berharap, vaksin Covid-19 ini dapat mendatangkan manfaat bagi karyawan perusahaan maupun masyarakat sekitar. “Ini adalah wujud ikhtiar kita bersama agar segera terbebas dari pandemi Covid-19 yang berkepanjangan,” pungkasnya. Tidak hanya di perusahaan, Polres Gresik juga melakukan berbagai upaya lain dalam rangka percepatan vaksinasi. Seperti menyasar kalangan santri pondok pesantren dan komunitas lainnya. "Semoga herd immunity segera terwujud," imbuhnya. Mantan Kapolres Ponorogo itu mengingatkan bahwa perkembangan Covid-19 terus melandai. Kendati demikian, masyarakat tetap diimbau selalu disiplin protokol kesehatan. Utamanya memakai masker saat beraktifitas di luar rumah. "Yang belum vaksin segera datang ke layanan kesehatan terdekat," tutupnya.(and/har)

Sumber: