Operasi Keselamatan Semeru 2022 Dimulai, Polres Madiun Terjunkan 300 Personel

Operasi Keselamatan Semeru 2022 Dimulai, Polres Madiun Terjunkan 300 Personel

Madiun, memorandum.co.id - Dalam menyambut Hari Raya Idulfitri 1443 H, Polres Madiun mengadakan gelar pasukan Operasi Keselamatan Semeru (OKS) 2022 di lapangan Tribrata Polres Madiun, Selasa (1/3/2022). OKS 2022 akan dilaksanakan 1-14 Maret 2022 dengan sasaran 8 target khusus antara lain pengendera tidak pakai helm SNI, kendaraan melebihi batas kecepatan, pengemudi di bawah umur, tidak memakai safety belt, pengemudi dalam pengaruh alkohol/narkoba, pengendara menggunakan HP saat mengemudi, melawan arus dan over dimensi dan over load (ODOL). Kapolres Madiun AKBP Anton Prasetyo menuturkan, Polres Madiun dalam Operasi Keselamatan Semeru 2022 ini menerjukan 300 personel gabungan baik dari Polri, TNI, dishub, BPBD dan Satpol PP Madiun. Dalam arahannya, kegiatan OKS 2022 mengedepankan preemtif dan preventif serta penindakan penggar lalu lintas secara represif. Namun humanis. Selain itu, Kapolres Madiun juga mengintruksikan personel yang terlibat juga memberikan edukasi terkait protokol kesehatan. "Kegiatan ini memfokuskan kepada penindakan pelanggaran berlalu lintas serta tentu saja pendisiplinan protokol kesehatan," tutur Kapolres Anton. Diharapkan dengan dilaksanakan operasi tersebut bisa meningkatkan kepatuhan dan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas dan bisa menurunkan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas maupun penyebaran Covid-19. (iku/fer)

Sumber: