Pencegahan Covid-19, Salah Satu Penanganan di Pengungsian Erupsi Semeru

Pencegahan Covid-19, Salah Satu Penanganan di Pengungsian Erupsi Semeru

Malang, memorandum.co.id - Penanganan virus Covid-19 di lokasi terdampak erupsi Gunung Semeru Lumajang, menjadi salah satu target pemulihan para korban bencana alam. Hal itu disampaikan salah satu anggota DPR RI komisi III Bambang DH bersama rombongan, saat berkunjung ke Mapolresta Malang Kota, Kamis (9/12/2021). "Di komisi III, kami bermitra dengan Polri. Salah satu gardan depan penanganan Covid-19. Selama ini, jajaran Polri terlibat dalam vaksinasi dan sebagainya untuk penanganan Covid-19. Karena itu, kita akan ke lokasi dan pengungsi yang bisa saja berjubel. Tidak sedikit yang tidak memakai masker," terang Bambang DH ditemui di Mapolresta Malang Kota. Ia mengaku, belum dapat informasi apakah sudah divaksin atau dan lainya. Karena itu, melalui Wakapolda Jatim, ia menyampaikan bagaimana penanganan terhadap para korban. "Karena, mereka rawan kondisi psikologis, fisik drop dan mungkin saja, Covid-19 itu datang. Kami mengupayakan, bagaimana pencegahan Covid-19 dengan 5M, bisa diterapkan," lanjutnya. Kegiatan lain, lanjutnya, masyarajat Lumajang, tentu shock. Sehingga perlu pemulihan pisikologis dari tim trauma healing. Untuk penanganan Covid-19, mengingatkan mereka butuh kesehatan. Dari pemerintah, tni polri bergandengan tangan memberikan fasilitas kesehatan dan pengobatan. "Untuk menjaga fit, mereka harus terhindar dari Covid-19," pungkasnya. (edr/fer)

Sumber: