Kapolres Mojokerto Tinjau Warung yang Tertimpa Pohon Tumbang

Kapolres Mojokerto Tinjau Warung yang Tertimpa Pohon Tumbang

Mojokerto, memorandum.co.id - Kapolres Mojokerto AKBP Apip Ginanjar meninjau lokasi warung milik warga yang tertimpa pohon tumbang di Kawasan Wisata Petirtaan Jolotundo, Kecamatan Trawas, Senin (15/11) sore. Sebelumnya, telah terjadi peristiwa pohon tumbang yang menimpa warung milik seorang warga di Kawasan Wisata Petirtaan Jolotundo. Kejadian ini terjadi pada Minggu (14/11) sore yang mengakibatkan korban jiwa dan luka-luka. Saat ini, untuk pengerjaan pemotongan pohon yang tumbang dilakukan oleh Polri bekerja sama dengan BPBD Mojokerto, TNI dan masyarakat sekitar. "Saya mengimbau kepada masyarakat agar lebih waspada terhadap cuaca ektrem saat ini. Seperti angin kencang dan hujan deras. Serta memperhatikan lokasi di sekitar lingkungan tempat tinggal yang bisa diperkirakan terjadinya bencana alam baik itu banjir, pohon tumbang dan sebagainya," ungkap  kapolres.(no)

Sumber: