Kapolres Gresik Silaturahmi Bersama Wakil Rakyat, Ini Topik yang Dibicarakan

Kapolres Gresik Silaturahmi Bersama Wakil Rakyat, Ini Topik yang Dibicarakan

Gresik, memorandum.co.id - Dalam rangka memperkenalkan diri dan membangun sinergitas, Kapolres Gresik AKBP Mochamad Nur Azis berkunjung ke Kantor DPRD Gresik, Kamis (16/9/2021). Kondusifitas kamtibmas menjadi salah satu topik yang dibicarakan. Nur Azis, sapaan akrabnya, bertemu langsung dengan Ketua DPRD Gresik Much Abdul Qodir dan Wakil Ketua DPRD Ahmad Nurhamim. Di sana ia memperkenakan diri sebagai pejabat Kapolres Gresik yang baru. Seperti diketahui, lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) 2002 itu resmi dilantik Senin (13/9/2021). Ia menggantikan AKBP Arief Fitrianto yang dipindahtugaskan di SSDM Mabes Polri. “Silaturahmi ini akan terus kami lakukan. Baik ke jajaran forkopimda juga seluruh tokoh masyarakat dan tokoh agama. Yang paling utama adalah untuk memperkenalkan diri dan membangun sinergitas,” kata perwira menengah Polri dengan dua melati di pundak itu. Dengan silaturahmi yang baik, pihaknya ingin menghadirkan situasi kamtibmas yang kondusif. Kolaborasi dengan seluruh stakeholder terbangun secara apik sehingga Gresik tetap aman, tertib dan terkendali. “Mohon kerja sama dan dukungan selama menjabat kapolres Gresik agar tercipta situasi ang aman dan kondusif,” pungkasnya. Terpisah, Much Abdul Qodir dengan tangan terbuka menerima silaturahmi rombongan Kapolres Gresik tersebut. Politisi PKB itu berharap ke depan terjalin kerja sama yang bagus. “Utamanya agar tercipta suasana yang aman dan kondusif,” tegasnya. (and/har/fer)

Sumber: