Rumah Kedung Pengkol Dibobol Maling

Rumah Kedung Pengkol Dibobol Maling

Surabaya, Memorandum.co.id - Aksi pembobolan rumah terjadi di Jalan Kedung Pengkol Gang III, Kamis (18/2). Kejadian yang menimpa rumah Cahyono Adi itu diperkirakan terjadi antara pukul 00.30 hingga 01.00. Akibat kejadian tersebut, korban mengalami kerugian yang tidak sedikit. Cahyono harus merelakan motor jenis Honda Vario miliknya raib. Selain itu, korban juga kehilangan Burung Murai, sepeda angin jenis Fixie hingga dompet berisi uang tunai kurang lebih sebesar Rp 300 ribu. Informasi dihimpun, saat kejadian Cahyono dan keluarganya sedang terlelap tidur. Pelaku yang belum diketahui jumlahnya itu juga merusak kamera closed circuit television (CCTV), yang ada di rumah itu. Korban kemudian melaporkan peristiwa tersebut ke Mapolsek Gubeng. Hingga siang ini, korban masih menjalani pemeriksaan oleh penyidik unit Reskrim. Sementara itu, Kapolsek Gubeng Kompol Palma F Pahlevi belum bisa merespon upaya konfirmasi melalui sambungan telepon. Terpisah, Kanitreskrim Polsek Gubeng AKP Sherly Mayasari membenarkan kasus pencurian dengan pemberatan tersebut. Saat ini, pihaknya sudah berkordinasi dengan anggota untuk penyelidikan. "Ya benar mas, masih lidik. Mohon doanya semoga cepat tertangkap. Nanti perkembangan akan kami sampaikan lagi," singkat mantan Kaur Bin Ops (KBO), Satreskoba Polrestabes Surabaya itu.(fdn)

Sumber: