Berprestasi, 11 Anggota Polres Kediri Terima Penghargaan Kapolres

Berprestasi, 11 Anggota Polres Kediri Terima Penghargaan Kapolres

Kediri, memorandum.co.id - Sebagai bentuk penyemangat, Kapolres Kediri, AKBP Lukman Cahyono memberikan penghargaan kepada belasan anggotanya yang berprestasi, Selasa (6/10/2020). Dengan rincian 8 anggota Satreskrim dan 3 anggota dari Satlantas. Penghargaan diberikan bersamaan dengan upacara korps raport kenaikan pangkat pengabdian di halaman Mapolres Kediri. Kapolres mengatakan, kedelapan anggota Opsnal Satreskrim Polres Kediri berhasil mengungkap kasus Curat dan Curanmor. "Sedangkan tiga anggota Satlantas Polres Kediri pada saat melaksanakan kegiatan hunting system telah berhasil menggagalkan pendistribusian ribuan pil Narkoba," ujar Lukman. Kapolres berharap kepada 11 anggota yang mendapatkan penghargaan agar lebih bersemangat dalam bertugas. Kemudian ini bisa menjadi contoh bagi anggota lainnya. "Kepada mereka yang mendapatkan penghargaan harapannya agar lebih semangat dan lebih baik lagi dari sebelumnya dalam melaksanakan tugas," pungkas Lukman.(mis/mad)

Sumber: