Dandim Jember Kunjungi Dapur Redaksi SKH Memorandum

Dandim Jember Kunjungi Dapur Redaksi SKH Memorandum

Surabaya, memorandum.co.id - Guna meningkatkan sinergitas Kodim Jember dengan Surat Kabar Harian (SKH) Memorandum, di tengah kesibukannya, Dandim Jember Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin menyempatkan diri mengunjungi dapur redaksi koran kriminal terbesar di Jatim ini, Senin (31/8/2020). Dandim mengaku banyak didukung oleh SKH Memorandum dalam tugasnya. “Tujuan saya datang ini untuk bersilaturahmi, dan ingin tahu dapur redaksi dibalik dasyatnya berita yang disajikan,” ujar La Ode. Kedekatan dengan SKH Memorandum ini diungkapkan La Ode sejak dirinya menjabat sebagai Dandim Surabaya Timur, dan hal itu tidak terputus ketika dirinya diberi kepercayaan pimpinan menjadi Dandim Jember. “Banyak kegiatan-kegiatan kodim yang diekspos dan itu sangat membatu,” lanjut La Ode. La Ode menilai SKH Memorandum menyajikan berita-berita ter-update khususnya di wilayah-wilayah. Bahkan, berita-berita yang disajikan tersebut bisa meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada TNI khususnya Angkatan Darat. “Berita yang disajikan itu beritanya jelas padat dan tuntas,” imbuh La Ode. Dalam kunjungan tersebut, La Ode ditemui unsur pimpinan yakni Pemimpin Perusahaan Yoyok Khayatullah, Pemimpin Redaksi Arief Sosiawan, Manajer Iklan dan Redaktur Senior Ahmad Syaiku, dan Manajer Bisnis dan Pengembangan Herry Sunaryo. Arief Sosiawan mengucapkan terima kasih atas kunjungan Dandim Jember untuk melihat dapur redaksi SKH Memorandum, dan diharapkan hubungan baik ini akan selalu terjaga. “Diharapkan hubungan baik ini akan semakin erat, dan bersama-sama menjaga Jatim sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya,” terang Wawan panggilan akrab Arief Sosiawan. (tyo/fer)

Sumber: