Cegah Covid-19, Koramil Ngantang Serahkan Wastafel ke Kampung Tangguh Dusun Sumbermulyo
Malang, Memorandum.co.id - Untuk meningkatkan kepatuhan masyarakat terhadap protokol kesehatan pencegahan Covid-19, Koramil Ngantang menyerahkan wastafel di Kampung Tangguh Dusun Sumbermulyo, Desa Sumberagung, Kecamatan Ngantang, Kabupaten Malang. Penyerahan diterima langsung Ketua Kampung Tangguh setempat, kemarin. Danramil 04 Ngantang Kapten Arm Heru Santoso menyampaikan penyerahan wastafel ini bagian dari upaya pencegahan penyebaran Covid-19, khususnya di wilayah Kecamatan Ngantang. "Ini bentuk kepedulian kami untuk pencegahan Covid-19. Kami mengharapkan semoga wastafel ini dapat dimanfaatkan dengan baik," katanya. Disebutkan, untuk pencegahan penyebaran Covid-19, salah satu yang perlu dilakukan secara disiplin adalah melakukan cuci tangan. Ini karena dapat membersihkan virus yang menempel di tangan sehingga perlu dibersihkan dan dibasuh dengan sabun dan air mengalir. Dikatakan, pandemi Covid-19 ini hingga kini terus berkembang dan bahkan untuk memberikan pengobatannya belum ada vaksin yang dapat menyembuhkan ataupun untuk memberantasnya. "Oleh karena itu kita semua harus waspada dengan tetap mematuhi protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah tentang pencegahan penularan Covid-19," terangnya. Protokol yang saat ini wajib dilakukan adalah memakai masker dan mencuci tangan dengan air yang mengalir sebagai pencegahan awal. Ini bagian dari 8 SOP untuk mencegah penularan Covid-19. (*/ari/gus)
Sumber: