Galaxy Pool & Karaoke Siap Gelar Turnamen HDCI 9 Ball Open
Nine Ball Open 2025 dalam rangka anniversary HDCI ke-35.--
SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID-Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Surabaya punya gawe. Komunitas motor gede yang diketuai olei Indra Irawan ini bakal menggelar turnamen biliar 9 Ball Open. Even bergensi ini bakal digelar di Galaxy Pool & Karaoke Jalan Pandegiling, Surabaya, 1-6 Juni 2025.
Joedi Basuki, owner Galaxy Pool & Karaoke menyatakan kesiapannya. “Senang ada gembira tentunya HDCI menggelar turnamen biliar untuk menyambut anniversary,” ungkap Joedi.
Menurut Joedi yang juga anggota HDCI Surabaya ini, biasanya menggelar turnamen golf. “Jadi biliar bisa jadi olahraga alternative selain olahraga lainnya,” imbuh Joedi. Untuk tempat menurut Joedi, Galaxy Pool & Karaoke sudah sangat siap. Sebab, lokasi digelarnya turnamen sudah berpengalaman sekitar 40 tahun di bidangnya.
“Kami juga sudah sebarkan flyer-flyer kepada anggota juga atlet-atlet yang biasa bermain di Galaxy Pool,” jelasnya. Menurut Joedi, peserta turnamen rencananya dari Sabang sampai Merauke.
BACA JUGA:Anniversary Ke-35, HDCI Surabaya Gelar 9 Ball Open Berhadiah Total Rp 254 Juta
BACA JUGA:Baksos Ramadan, HDCI Surabaya dan Denpom V/4 Brawijaya Santuni Anak Yatim dan Berikan Paket Umrah
BACA JUGA:Semarakkan Buka Puasa di Memorandum, HDCI Surabaya Berbagi Bersama Anak Yatim Piatu

--
“Diperkirakan peserta mencapai 200-an. Karena turnamen ini juga menyediakan hadiah yang cukup besar,” urainya. Dalam rangka anniversary HDCI ke-35, hadiah untuk juara turnamen memang mengiurkan. Untuk juara akan mendapatkan hadiah uang tunai Rp 100 juta plus trofi. Sedangkan untuk runner up Rp 40 juta plus trofi.
Disamping itu, peserta yang masuk Top 64 akan mendapatkan masing-masing Rp 750 ribu.
“Saya memperkirakan banyak atlet usia 20-an juga akan meramaikan even ini. Seperti Albert Danuarta dan lain-lain,” jelasnya.
Di bagian lain, Ketua HDCI Surabaya Indra Irawan berharap, atlet-atlet biliar Surabaya dan Jawa Timur sebagai tuan rumah ikut memeriahkan even bergensi ini. “Ingat tanggalnya, mulai 1 hingga 6 Juni,” terang Indra.
Sumber:

