Polsek Wiyung Gelar Patroli Ngabuburit Jaga Keamanan dan Berbagi Takjil

Polsek Wiyung Gelar Patroli Ngabuburit Jaga Keamanan dan Berbagi Takjil

Polsek Wiyung melaksanakan kegiatan Patroli Gebyar Ramadhan Jogoboyo Patroli Ngabuburit (Troli Ngarit).-Ali Muchtar-

SURABAYA, MEMORANDUM.CO.IDPolsek Wiyung melaksanakan kegiatan Patroli Gebyar Ramadhan Jogoboyo Patroli Ngabuburit (Troli Ngarit) pada hari Senin 17 Maret 2025 sore. 

BACA JUGA:Polsek Wiyung Aktif Sambangi Masjid, Imbau Waspada Curanmor

Kegiatan ini merupakan implementasi program Kapolrestabes Surabaya dalam rangka memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat selama bulan suci Ramadhan, khususnya saat menjelang waktu berbuka puasa.


--

Patroli yang dipimpin Aiptu Sugeng Arianto bersama dengan personel piket fungsi Polsek Wiyung. Fokus utama patroli adalah memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang sedang melaksanakan ngabuburit atau mencari makanan untuk berbuka puasa. Selain itu, petugas juga melakukan pemantauan untuk mengantisipasi potensi terjadinya tindak pidana 3C (curat, curas, dan curanmor).

BACA JUGA:Polsek Wiyung Gencar Sambangi Warga dan Pasang Stiker Imbauan Waspada Curanmor

Kegiatan patroli kali ini menyasar area di depan Rumah Sakit National Hospital, Jalan Raya Yono Soewoyo, Babatan, Wiyung, Surabaya. Di lokasi tersebut, petugas membagikan takjil kepada para pengendara yang melintas.

Sambil berbagi takjil, petugas juga memberikan edukasi kepada masyarakat agar selalu waspada dan tidak menggunakan perhiasan yang mencolok saat berada di tempat umum, terutama di pusat perbelanjaan, guna mencegah terjadinya tindak kejahatan.

BACA JUGA:Polsek Wiyung Intensifkan Blue Light Patrol dan Strong Point di Malam Hari

Adapun personel yang terlibat dalam kegiatan ini antara lain Aiptu Sugeng Arianto, Aiptu Djunaedi, dan Aipda Angga Dwi, serta Aiptu Sugeng Wiyoto dan Brigadir Bintang Lazuardi.

Ditemui setelah kegiatan, Kapolsek Wiyung Kompol Slamet Agus Sumbono menyampaikan bahwa kegiatan Patroli Ngabuburit ini bertujuan untuk mendekatkan diri dengan masyarakat sekaligus memberikan pelayanan kepolisian secara langsung.

BACA JUGA:Patroli Blue Light dan Strong Point Polsek Wiyung Jaga Keamanan Malam Surabaya

"Kegiatan ini merupakan wujud komitmen Polsek Wiyung dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, terutama di bulan Ramadhan ini. Kami ingin masyarakat merasa aman dan nyaman saat menjalankan ibadah puasa, termasuk saat ngabuburit," ujar Kompol Slamet Agus Sumbono.

Lebih lanjut, Kompol Slamet Agus Sumbono menambahkan bahwa selain memberikan rasa aman, kegiatan ini juga menjadi sarana untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat.

Sumber: