Diskusi Perhumas Transformasi AI, Kampanyekan Indonesia Bicara Baik

Diskusi Perhumas Transformasi AI, Kampanyekan Indonesia Bicara Baik

Prosesi diskusi Perhumas sekaligus pelantikan pengurus baru--

MALANG, MEMORANDUM.CO.ID - Perhimpunan Hubungan Masyarakat Indonesia (Perhumas) BPC Malang memberikan penguatan dan wawasan bagi anggota dan peserta tentang 'Transformasi di Era AI'. Peluang dan tantangan Artificial Intelligence (AI) atau kecerdasan buatan di Thursina Internasional Boarding School Malang, Sabtu 15 Februari 2025.

Dikemas dalam diskusi interaktif membahas perkembangan terkini. Khususnya, dalam bidang komunikasi di era kecerdasan buatan. Mengingat, telah menjadi salah satu pendorong utama dalam inovasi dan perubahan. 

BACA JUGA:Humas Polda Jatim Sinergi dengan Awak Media Kelola Informasi Wujudkan Kondusifitas Kamtibmas


Mini Kidi--

Bagaimana AI dapat mengubah cara berinteraksi, berkomunikasi, dan menyampaikan pesan kepada publik. Dihadirkan, pembicara yang ahli di bidang teknologi dan komunikasi.

"Profesi humas, sangat penting sekali. Bahkan, sudah ada sejak 1972. Karena itu, kami mengajak seluruh humas untuk terus menyuarakannya hal baik. Detailnya, lewat #Indonesia Bicara baik," terang pemateri yang juga ketua umum Perhumas, Joy Kelana Soeryobroto, MCIPR, sekaligus melantik pengurus baru.

Ia menambahkan, ada sejumlah fokus utama dalam misi Perhumas, yang diharapkan menjadi strategi di tahun 2025 - 2028. Mulai dari solidaritas dan organisasi kaderisasi, penguatan dan pengembangan perhumas sehingga relevan di era digital serta kolaborasi internasionalisasi (jejaring).

BACA JUGA:Karir Gemilang Mantan Kasi Humas Polrestabes Surabaya Kembali ke Markas, Duduki Jabatan Strategis

"Kita dorong juga, untuk pengembangan dan penguatan kader. Termasuk dalam jejaring. Bahkan, salah satunya, dengan perhumas muda, yang didominasi para usia mahasiswa. Memberikan edukasi serta management komunikasi," terang ketua Perhumas BPC Malang, Yossi Beta Vinasari.

Selain itu, pihaknya juga berharap, agar masyarakat lebih mengetahui dan mengenal dengan humas. 

Humas juga lebih bisa dikenal di masyarakat. Keberadaanya sangat dibutuhkan dan penting di sebuah institusi. Baik untuk mencitrakan perusahaan maupun branding.

BACA JUGA:Humas Polresta Sidoarjo Apresiasi Solidnya Sinergitas dengan Media

Mengetahui semua hal, di sebuah lembaga yang ditempati.  Mengkomunikasikan dengan baik kepada masyarakat luas. Karena itu, kompetensi pada bidangnya, menjadi bagian penting.

"Lewat hastag Indonesia bicara baik, diharapkan menjadi sumber informasi kebaikan. Apalagi, saat ini platform media sangat banyak dan beragam," lanjut perempuan yang juga Head Marketing & Public Relation MFM Radio ini.

Sumber: