Renville Antonio Dikenal Sebagai Sosok Suka Menolong dan Berjiwa Sosial Tinggi

H Renville Antonio semasa hidup.--
SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Kepergian Bendahara Umum (Bendum) Partai Demokrat H Renville Antonio pada Jumat pagi, 14 Februari 2025 akibat kecelakaan, meninggalkan duka yang mendalam.
Semasa hidupnya, politisi kelahiran 15 Juli 1977 ini dikenal sebagai sosok yang memiliki jiwa sosial tinggi. Renville tidak hanya suka menolong terhadap sesama, namun juga dinilai pria yang sabar dan bijaksana.
BACA JUGA:Jenazah Renville Antonio Dibawa ke Surabaya, Rekan Sejawat Penuhi Rumah Duka di Jemursari Regency
Mini Kidi--
"Kami sangat terpukul dengan kabar duka ini. Almarhum semasa hidupnya dikenal sebagai pribadi yang suka menolong, perhatian, dan sangat baik terhadap rekan-rekan di sekitarnya," ucap Ketua Badan Hukum Pemenangan Partai Demokrat Jatim Zaenal Fandi di rumah duka Jemursari Regency.
Di rumah duka, Zaenal tak dapat membendung air matanya. Ia mengingat seluruh kebaikan yang telah dilakukan Renville, baik di internal partai maupun sebagai seorang teman.
Bahkan sosok bapak satu anak itu dikatakan kerap memberikan nasihat yang menenangkan bagi siapa pun yang sedang kesulitan.
"Almarhum memiliki jiwa sosial yang tinggi. Sangat peduli terhadap sesama. Ketika ada rapat partai pun terkenal cekatan dan tidak pernah membuat rumit. Mas Renville selalu sesuai tupoksi," kata Zaenal.
"Kepergian almarhum tentu meninggalkan duka yang mendalam bagi keluarga, sahabat, dan seluruh anggota Partai Demokrat. Namun, kenangan akan kebaikan dan jasa-jasanya selalu hidup dalam hati mereka," sambungnya.
Hingga berita ini diturunkan, rumah duka Renville Antonio di Jemursari Regency, Surabaya, kian dipadati para pelayat. Rekan Renville di keorganisasian politik, otomotif dan advokat tampak berdatangan satu per satu.
BACA JUGA:Renville Antonio Bendum Demokrat yang Meninggal Kecelakaan Meraih Gelar Doktor Unair 2024
Sementara dari informasi yang diterima Memorandum, jenazah Renville dalam perjalanan dari Situbondo menuju ke rumah duka. Rencananya, jasad Renville dikebumikan di Surabaya. (bin)
Sumber: