Warga Perak Barat Dapat Sembako dan Uang Santunan

Warga Perak Barat Dapat Sembako dan Uang Santunan

Surabaya,orandum.co.id - Beberapa warga Perak Barat yang masuk kategori ekonomi menengah ke bawah, menerima bantuan sembako. Bantuan tersebut diserahkan sendiri oleh Lurah Perak Barat dan Babinsa setempat secara door to door. Selain paket sembako juga diserahkan uang santuan sebesar Rp 50 ribu. “Sembako yang kami serahkan, itu nantinya diperuntukan sebagai langkah antisipasi. Bantuan kita serahkan langsung ke warga yang berhak menerima,” kata Lurah Perak Barat, Rika Aisyah, Sabtu (25/4/2020). Sementara Babinsa Perak Barat, Sertu Bandi Santiko mengungkapkan jika dampak pandemi Covid -1 sangat dirasakan oleh warga, terlebih masyarakat ekonomi menengah ke bawah. Sebab, virus tersebut membuat warga untuk tak bisa beraktivitas seperti biasanya. “Jadi, aktivitasnya terbatas. Tapi, kita semua akan terus berusaha untuk memberikan solusi terbaik untuk masyarakat,” ujar dia. Untuk diketahui, pada Selasa ( 28/4), Pemprov Jatim akan menerapkan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) di Surabaya, Gresik, dan Sidoarjo. Apalagi, Surabaya dinyatakan sebagai zona merah penyebaran Covid-19.(dhi/gus)

Sumber: