Kapolri Mutasi 55 Pati-Pamen, Tiga Kapolda Berganti
Kapolri Jenderal Listyo Sigit--
JAKARTA, MEMORANDUM.CO.ID - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan mutasi dan rotasi jabatan terbaru terhadap 55 perwira tinggi (pati) dan perwira menengah (pamen) Polri.
BACA JUGA:Kapolri Mutasi 11 Pati-Pamen, Ini Daftar Lengkapnya
BACA JUGA:Kapolri Mutasi 211 Personel, Sejumlah Kabid Humas Berganti
Kadiv Humas Polri, Irjen Sandi Nugroho membenarkan perihal surat telegram mutasi dan rotasi jabatan yang tertuang dalam surat bernomor ST/2517/XI/KEP./2024 tersebut.
"Ini dalam rangka meningkatkan kinerja, tour of duty dan area," kata Sandi dalam keterangannya, Selasa 12 November 2024.
BACA JUGA:Kapolri Mutasi 513 Personel Pamen hingga Pati, Dirreskrimsus Polda Jatim Berganti
Salah satu yang dimutasi jabatannya adalah Inspektur Pengawasan Umum (Irwasum) Polri Komjen Ahmad Dofiri yang diangkat menjadi Wakil Kepala Polri.
Sementara posisi Irwasum Polri ditempati Irjen Dedi Prasetyo yang sebelumnya menjabat sebagai Asisten Kapolri Bidang Sumber Daya Manusia (SDM).
BACA JUGA:Kapolri Mutasi 60 Perwira Polri
Kapolri juga menujuk tiga Kapolda baru, yakni Kapolda Sumsel Brigjen Rosyanto Yudha Hermawan, Kapolda Papua Tengah, Brigjen Alferd Papare, dan Kapolda Papua Barat Daya Brigjen Gatot Haribowo.
Sumber: