Polsek Sawahan Siagakan Ratusan Personel Amankan Sidang Restitusi Tragedi Kanjuruhan
Polsek Sawahan menggelar apel kesiapan pengamanan sidang restitusi Tragedi Stadion Kanjuruhan Malang. --
SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID – Polsek Sawahan menggelar apel kesiapan pengamanan sidang restitusi Tragedi Stadion Kanjuruhan Malang yang digelar di Pengadilan Negeri Surabaya, pada hari Selasa 10 Desember 2024.
Sebanyak 151 personel gabungan dari berbagai satuan dikerahkan untuk memastikan jalannya sidang berjalan aman dan lancar.
Wakapolsek Sawahan, AKP Agung S, SH, memimpin langsung apel tersebut. Dalam arahannya, AKP Agung menekankan pentingnya tugas pengamanan ini mengingat sensitivitas kasus Tragedi Kanjuruhan.
BACA JUGA:Polsek Sawahan Amankan Ibadah di GPPS Surabaya, Jamin Keamanan Umat Beragama
“Kami telah mempersiapkan segala sesuatunya untuk mengamankan jalannya sidang. Personel yang terlibat harus bersiaga penuh dan menjalankan tugas dengan profesional,” tegasnya.
Kapolsek Sawahan, Kompol Domingos De F. Ximenes, S.H, S.I.K., dalam keterangan terpisah menyampaikan, “Kami berkomitmen untuk memberikan pengamanan yang maksimal terhadap jalannya sidang restitusi ini.Kami berharap dengan kehadiran personel yang cukup, situasi dapat terkendali dan tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,” katanya.
Kompol Domingos juga mengimbau kepada seluruh pihak yang terkait untuk sama-sama menjaga kondusifitas selama proses persidangan.
BACA JUGA:Polsek Sawahan Gelar Jumat Curhat, Warga Keluhkan Pergaulan Bebas Anak Muda
“Kami berharap semua pihak dapat menahan diri dan menyerahkan sepenuhnya proses hukum kepada pihak yang berwenang,” ujarnya.
Personel yang dikerahkan dalam pengamanan sidang ini terdiri dari berbagai satuan, antara lain:
Dalmas Polda Jatim, Polwan Polda Jatim, Dalmas Polrestabes Surabaya, AWC Polrestabes Surabaya, Intelkam Polrestabes Surabaya, Reskrim Polrestabes Surabaya, Narkoba Polrestabes Surabaya, Lantas Polrestabes Surabaya Polwan Polrestabes Surabaya, Dokkes Polrestabes Surabaya, Polsek Sawahan, Polsek Pakal dan Polsek Benowo.
BACA JUGA:Patroli Intensif Polsek Sawahan Jaga Keamanan Warga Dukuh Kupang Timur
Adapun untuk tujuan utama dari pengamanan ini adalah untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan selama proses persidangan, serta memberikan rasa aman kepada semua pihak yang terlibat.
Selain itu, pengamanan ini juga bertujuan untuk memastikan bahwa proses persidangan dapat berjalan dengan lancar dan sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku.(mtr)
Sumber: