Pemkot Surabaya Rotasi dan Lantik 6 Pejabat Administrator dan Pengawas
Pelantikan enam pejabat administrator dan pengawas di Lobi Lantai 2 Balai Kota Surabaya.--
Dhayfal mengaku bersyukur atas kepercayaan yang diberikan untuk mengemban jabatan sebagai Lurah Sidosermo, Kecamatan Wonocolo. Ia menilai bahwa pengalamannya selama bertugas sebagai ajudan dapat menjadi bekal penting dalam menjalani tugas baru.
BACA JUGA:Perkuat Penanganan HIV, Pemkot Surabaya Beri Akses Obat ARV Gratis di 64 Puskesmas dan Rumah Sakit
“Saya sudah banyak belajar dari kepala daerah, khususnya Pak Eri dan Pak Armuji yang memimpin Surabaya dengan baik dan hebat. Mungkin saya bisa meniru kepemimpinan beliau,” ujar Dhayfal.
Dhayfal, yang telah berkarir sebagai ASN selama empat tahun, juga menuturkan rencana kerjanya dalam waktu dekat. Salah satu fokus utamanya adalah memastikan Pilkada 2024 berjalan lancar. “Kita akan fokus pertama untuk Pilkada, bagaimana meningkatkan partisipasi masyarakat agar tidak golput. Itu yang menjadi penekanan,” pungkasnya.(rio)
Sumber: