Picu Kemacetan, Polisi Bubarkan Unjuk Rasa Ormas Madas di Basuki Rahmat

Picu Kemacetan, Polisi Bubarkan Unjuk Rasa Ormas Madas di Basuki Rahmat

Anggota Polrestabes Surabaya dan Polsek Genteng membubarkan unjuk rasa massa Madura Asli (Madas) di kantor finance Jalan Basuki Rahmat--

SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Polrestabes Surabaya dan Polsek Genteng membubarkan aksi unjuk rasa oleh ormas Madura Asli (Madas) yang digelar di depan kantor Finance Jalan Basuki Rahmat, Rabu 11 September 2024, siang.

Pantauan Memorandum lokasi, terlihat beberapa pejabat utama (PJU) Polrestabes Surabaya serta Polsek Genteng dengan tegas meminta belasan anggota ormas Madas meninggalkan lokasi unjuk rasa.

"Ayo bubar. Tinggalkan lokasi, bikin macet saja kalian. Ayo bubar. Ayo mobil komando jalan. Ayo jalan kalian," teriak salah satu perwira menerintahkan aksi unjukrasa membubarkan diri dari lokasi.

BACA JUGA:Didemo Buruh Soal Pungli, Kejari Kabupaten Madiun Diberi Tikus

Selain meminta pendemo meninggalkan lokasi, polisi juga mengamankan beberapa penanggungjawab unjuk rasa. Bahkan, ada sejumlah kendaraan juga turut diamankan.

"Kami juga amankan kendaraan yang digunakan oleh pendemo," kata Kapolsek Genteng Kompol Bayu Halim Nugroho, Rabu 11 September 2024.

Bayu menjelaskan, pembubaran ini karena unjukrasa yang dilakukan ormas Madas memicu kemacetan di sepanjang Jalan Basuki Rahmat.

BACA JUGA:Demo Mahasiswa ke Dewan, Polisi Lakukan Pendekatan Humanis

"Akibat aksi mereka ini, jalanan khususnya di Basuki Rahmat macet parah," pungkas mantan Kasatlantas Polres Lumajang ini.(fdn)

Sumber: