Bantu Jemur Rumput Laut, Satgas TMMD 121 Tampak Senang dan Bersemangat Bisa Membantu Masyarakat

Bantu Jemur Rumput Laut, Satgas TMMD 121 Tampak Senang dan Bersemangat Bisa Membantu Masyarakat

Bantu Jemur Rumput Laut, Satgas TMMD 121 Tampak Senang dan Bersemangat Bisa Membantu Masyarakat-Biro Madura-

SUMENEP, MEMORANDUM – Di tengah kesibukan di sasaran fisik serta guna meningkatkan jalinan silaturahmi dengan warga desa yang menjadi sasaran TMMD 121 Kodim 0827/Sumenep, Satgas TMMD ke 121 Kodim 0827/Sumenep Prada Wahyu Hidayat membantu bapak Jufri menjemur rumput laut di Dusun Tembang Desa Buddi Kecamatan Arjasa Kabupaten Sumenep, Senin 5 Agustus 2024.

Dalam kesempatan itu, Bapak Jufri menyampaikan cara mengolah rumput laut kepada Satgas TMMD Kodim 0827/Sumenep Prada Wahyu Hidayat tentang penjemuran rumput laut yang baik dimulai dengan meletakkan rumput laut dan dijemur hingga kering, diusahakan ketebalan tumpukan rumput laut maksimal 10 cm, agar rumput laut dapat kering merata. Selain itu, rumput laut juga harus dibolak-balik sambil membersihkan kotoran yang masih melekat, ujar Jufri.

Prada Wahyu Hidayat juga menyampaikan Bahwa Satgas TMMD ke 121 Kodim 0827/Sumenep, "Senang bisa membantu dan memberikan motivasi kepada para petani rumput laut yang saat itu sedang melakukan penjemuran rumput laut, agar sungguh-sungguh dalam memanfaatkan potensi wilayah kelautan melalui budidaya rumput laut, selain kita fokus terhadap pembangunan yang ada di Desa Buddi kita juga berharap bisa membantu kesulitan warga yang ada di Desa Buddi, ujarnya. 

Ia berharap dengan adanya usaha pembudidayaan rumput laut ini dapat membawa keuntungan bagi masyarakat pesisir Desa Buddi, sehingga warga yang juga berprofesi sebagai nelayan ini, tak selalu bergantung dengan hasil bertani melon, tetapi mendapatkan hasil dari budidaya rumput laut. 

BACA JUGA:Anggota Satgas TMMD ke 121 Datangi Warga, Cek Tensi Darah

"Selain dari segi ekonomi di katakannya bahwa dengan membudidayakan rumput laut ini secara tidak langsung masyarakat telah membantu dalam melestarikan ekosistem laut di sepanjang pesisir laut di wilayah Desa Buddi".

Ia juga berharap kepada masyarakat yang lain juga ikut ambil bagian dalam membudidayakan rumput laut, walaupun masih dalam skala kecil yang penting ada usaha dari masyarakat untuk mau ikut serta dalam membudidayakan rumput laut, Harap Prada Wahyu Hidayat.

Sumber: