Petugas Bubarkan Pengunjung Kafe dan Warkop

Petugas Bubarkan Pengunjung Kafe dan Warkop

Surabaya, Memorandum.co.id - Patroli skala besar digelar Polres Pelabuhan Tanjung Perak bersama Satpol PP dan TNI di sejumlah warung kopi (warkop) dan kafe guna antisipasi penyebaran coronavirus disease 2019 (Covid-19), Senin (30/3). Patroli skala besar melibatkan 30 personel dan dibagi dalam dua tim, masing-masing untuk tim 1 menyusuri kawasan Timur meliputi Jalan Perak Timur, Jalan Perak Barat, Jalan Gresik, Jalan Kalianak dan Jalan Demak. Sementara untuk tim 2 menyusuri kawasan Barat meliputi Jalan Perak Timur, Jalan Kalimas, Jalan Hang Tuah, Jalan Sultan Iskandar Muda dan Jalan KH Mas Mansyur. Di sepanjang rute yang dilalui petugas gabungan ini, mendatangi warkop dan kafe yang ada untuk membubarkan pengunjung. Di antaranya seperti di Cafe Box Culvert Jalan Nyamplungan. "Kami membubarkan pengunjung yang malam itu dipenuhi banyak pengunjung yang mayoritas dari kalangan anak-anak muda," ungkap Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak AKBP Ganis Setyaningrum. Kedua tim kemudian melanjutkan perjalanan ke Jalan Sidorame dan melakukan patroli bersama-sama. Termasuk menyusuri kawasan Jalan Simokerto dan Jalan Kenjeran. Wakapolres Pelabuhan Tanjung Perka Kompol Ahmad Faisol Amir mengtatakan, kegiatan patroli skala besar ini selain bertujuan untuk membubarkan keramaian, juga sekaligus dilakukan untuk mengantisipasi kerawanan, seperti 3C (curat, curas dan curanmor) serta tawuran antar geng. “Kegiatan patroli skala besar ini merupakan bagian dari upaya kami menjaga kamtibmas. Termasuk mencegah penyebaran virus corona,” kata Faisol Amir. (rio/fer/gus)

Sumber: