Warga Rentan Pangan Desa Mojoagung Lega Mendapat Bantuan Beras

Warga Rentan Pangan Desa Mojoagung Lega Mendapat Bantuan Beras

Kades Ukik menyalurkan beras ke warga.--

Tulungagung, Memorandum - Sebanyak 233 orang warga rentan pangan asal Desa Mojoagung, Kecamatan Ngantru, menerima bantuan beras 10 Kg dari Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Tulungagung.

Penyaluran bantuan ini merupakan tahap kedua bulan kelima, setiap tiga bulan sekali melalui oleh  PT YASA di Gedung Serbaguna Desa Mojoagung, Senin 24 Juni 2024.

Kepala Desa Mojoagung, Basuki Al Ukik berterima kasih kepada pemerintah pusat melalui Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Tulungagung, karena sangat  peduli terhadap warganya yang kurang mampu.

"Atas nama pemerintah desa, saya menyampaikan terima kasih kepada pemerintahan Pak Jokowi, yang telah peduli kepada wong cilik. Utamanya warga kami yang kurang beruntung diberi bantuan beras," ungkapnya.

BACA JUGA:Pj Bupati Tulungagung Serahkan Bantuan Pangan Cadangan Beras untuk 717 Penerima Manfaat

BACA JUGA:Polisi Peduli, Polres Tulungagung Beri Bantuan Balita Tercebur Air Mendidih

Kades Ukik berharap pemberian bantuan ini terus berlanjut, sehingga dapat meringankan beban ekonomi warganya yang kurang mampu, agar bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang masih sulit.

"Alhamdulillah adanya bantuan yang diberikan oleh pemerintah melalui program BLT, PKH maupun bantuan lainya, warga miskin ektrim di Desa Mojoagung saat sekarang ini sudah tidak ada lagi," pungkasnya.

Dari pantauan awak Memorandum, penyaluran bantuan berjalan lancar. Warga penerima manfaat nampak senang dan gembira mendapatkan beras dari pemerintah. (kin/fai)

Sumber: