Kodim 0824/Jember Galakkan Penggunaan Pupuk Organik, Manfaatkan Kotoran Kandang

Kodim 0824/Jember Galakkan Penggunaan Pupuk Organik, Manfaatkan Kotoran Kandang

Babinsa bersama Petugas Penyuluh Lapang (PPL) Pertanian dan kelompok tani melakukan praktek pembuatan pupuk organiK.-Biro Jember-

JEMBER, MEMORANDUM - Kodim 0824/Jember bersama Petugas Penyuluh Lapang (PPL) Pertanian dan kelompok tani di Kabupaten Jember bergotong royong untuk mendorong penggunaan pupuk organik dalam kegiatan pertanian.

Kegiatan ini dilakukan dengan mengadakan praktek pembuatan pupuk organik di Dusun Krajan, Desa Gambiran, Kecamatan Kalisat, dengan memanfaatkan bahan dasar kotoran kambing.

Danramil 0824/03 Kalisat Kapten Inf M Hari Yuwono menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan produksi pertanian dan membantu petani menghemat biaya pengeluaran dalam perawatan tanaman.

"Dengan menggunakan pupuk organik, tanaman akan lebih subur dan hasil panennya lebih sehat untuk dikonsumsi masyarakat karena tidak banyak mengandung zat kimia," terangnya. Rabu 12 Juni 2024.

BACA JUGA:Bina Avia Persada Gandeng Kodim 0824/Jember dalam Pemberian Wasbang Siswa Baru

Sementara itu, Dandim 0824/Jember Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso mengapresiasi kegiatan ini dan mengatakan bahwa kembali ke alam dengan menggunakan pupuk organik akan membawa banyak manfaat.

"Selain mengurangi penggunaan pupuk kimia, pupuk organik juga akan menyehatkan hasil panennya nanti saat dikonsumsi masyarakat," tegasnya.

Diharapkan dengan adanya kegiatan ini, para petani di Kabupaten Jember dapat lebih termotivasi untuk beralih ke penggunaan pupuk organik dalam kegiatan pertanian mereka.

Penggunaan pupuk organik tidak hanya bermanfaat bagi kesehatan tanaman dan hasil panen, tetapi juga dapat menjaga kelestarian lingkungan.(edy)

Sumber: