Lestarikan Budaya Kearifan Lokal, Bersih Desa Bangoan Menggelar Wayang Kulit Dalang Cilik

Lestarikan Budaya Kearifan Lokal, Bersih Desa Bangoan Menggelar Wayang Kulit Dalang Cilik

Panitia kegiatan menyerahkan tokoh wayang -Biro Tulungagung-

TULUNGAGUNG, MEMORANDUM - Untuk mengangkat potensi budaya kearifan lokal serta mengembangkan minat bakat dalang remaja di desanya, Pemerintah Desa Bangoan, Kecamatan Kedungwaru mengadakan bersih desa menggelar wayang kulit semalam suntuk. Mulai Sabtu 1 Juni 2024 malam hingga Minggu 2 Juni 2024 dini hari.

Bertempat di halaman kantor Desa Bangoan, gelaran wayang kulit menghadirkan dalang cilik Muhammad Yusuf Maulana dengan lakon Semar Maneges, serta bintang tamu lawak kondang Jo Klitik Jo Klutuk.

Pra acara ditampilkan Grup Al-Zayda Hadroh ibu ibu PKK Desa Bangoan.

Acara itu juga dihadiri mantan Bupati Tulungagung sekaligus Cabup Maryoto Birowo bersama Cawabup Didik Girnoto Yekti. Kemudian Forkopimcam Kedungwaru, anggota DPRD Tulungagung dapil 1 Leman Prasetiyo, kepala Puskesmas Kedungwaru, kepala desa se Kecamatan Kedungwaru, perangkat desa, BPD, RT, RW, dan masyarakat sekitar.

BACA JUGA:Warga Kepuhrejo Bersih Desa di Makam Eyang Wiro Ndaru Rekso

Kepala Desa Bangoan, Budi Setiawan mengatakan, pagelaran wayang kulit untuk memberikan hiburan kepada masyarakat, sekaligus mengingatkan kembali kepada masyarakat bahwa orang hidup semua ada yang mengatur, yaitu Allah SWT.

"Maka kita tidak boleh lupa kepada sang pencipta. Dengan bersih desa ini merupakan wujud syukur terhadap Tuhan YME atas nikmat dan karunia yang diberikan kepada kita semua," ucapnya

Selain memberikan hiburan pada masyarakat, papar Kades Budi, sekaligus untuk mengangkat seni budaya kearifan lokal wayang kulit agar tidak punah tergeser budaya asing.

Selain itu, lanjut Budi, juga untuk memberikan kesempatan bagi dalang remaja potensi asli Desa Bangoan agar bisa dikenal oleh masyarakat luas, sehingga tidak hanya di tingkat Kabupaten Tulungagung, tetapi juga berprestasi di tingkat nasional maupun internasional.

BACA JUGA:Wayang Kulit Ruwat Murwakala Meriahkan Acara Bersih Desa Pasirharjo

"Diharapkan nantinya bisa menuju kebaikan. Desa Bangoan yang sudah baik nantinya lebih baik lagi, masyarakatnya mendapat keberkahan, dan rejeki yang berlimpah. Desanya aman, tentram, dan damai. Dijauhkan dari balak dan bencana oleh sang pencipta," tuturnya.

"Atas nama pemerintah desa kami menyampaikan terima kasih kepada panitia, juga seluruh masyarakat yang telah mendukung suksesnya pagelaran wayang kulit ini. Dengan harapkan kedepannya seluruh warga masyarakat  semakin kompak guyub rukun, menuju Desa Bangoan yang lebih maju," pungkas Budi Setiawan.

Sementara Camat Kedungwaru, Rahmad Aditya Kuncoro mengapresiasi kegiatan ini.

"Kegiatan bersih desa yang dikemas dengan pagelaran wayang kulit menampilkan dalang cilik asli putra Desa Bangoan, mudah-mudahan nanti bisa menjadi membudaya sukses untuk wilayah Kabupaten Tulungagung," ujarnya.

Sumber: