Patroli Malam Polsek Gayungan Ciptakan Rasa Aman Masyarakat

Patroli Malam Polsek Gayungan Ciptakan Rasa Aman Masyarakat

Polsek Gayungan gencar melakukan patroli malam di wilayah hukumnya. --

SURABAYA,MEMORANDUM - Menindaklanjuti arahan Kapolrestabes Surabaya untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan masyarakat, Polsek Gayungan Polrestabes Surabaya gencar melakukan patroli malam di wilayah hukumnya, khususnya di seputaran Jl. Frontage, Selasa 28 Mei 2024.

Patroli ini dilakukan sebagai upaya antisipasi dan pencegahan tindak kejahatan, terutama 3C (pencurian dengan pemberatan, pencurian dengan kekerasan, dan pencurian kendaraan bermotor).

Petugas Sabhara Polsek Gayungan menyasar pemukiman penduduk sebagai salah satu titik fokus patroli. Dalam kegiatan ini, petugas melakukan dialogis dengan warga, memberikan imbauan kamtibmas, dan menyampaikan pesan-pesan keamanan.

Kapolsek Gayungan, Kompol Yanuar Tri Ratna Sanjaya, S.H., M.H., menyampaikan bahwa patroli malam ini merupakan wujud kehadiran Polri di tengah masyarakat.

BACA JUGA:Polsek Gayungan Jum'at Curhat Bersama Bhabinkamtibmas dan Tiga Pilar Dengarkan Aspirasi Warga

"Hal ini bertujuan untuk mendekatkan diri dan memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, khususnya warga Kota Surabaya," ujar Kompol Yanuar.

Lebih lanjut, Kompol Yanuar menegaskan komitmen Polsek Gayungan dalam melaksanakan tugasnya sesuai dengan fungsinya masing-masing. 

"Polsek Gayungan akan terus bersinergi dengan Polrestabes Surabaya dan semua elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan mewujudkan Surabaya yang kondusif," tandasnya.

Patroli malam ini diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat di wilayah Gayungan. Masyarakat juga diimbau untuk selalu waspada dan proaktif dalam menjaga keamanan lingkungannya.(mtr)

Sumber: