Polsek Tanggulangin Bersinergi Ciptakan Keamanan Majelis Selawat di Kedensari

Selasa 07-05-2024,15:22 WIB
Reporter : Biro Sidoarjo
Editor : Fatkhul Aziz

SIDOARJO, MEMORANDUM - Bhabinkamtibmas Desa Kedensari, Kecamatan Tanggulangin, Sidoarjo Aipda Supriyanto bersinergi dengan Babinsa dan elemen masyarakat untuk menciptakan keamanan dalam kegiatan keagamaan Majlis Sholawat (Majelis Selawat) Hubbun Nabi di Desa Kedensari, Senin malam 6 Mei 2024.

Kegiatan ini diadakan dalam rangka Halal Bi Halal Hari Raya Idul Fitri 1446 H dan dihadiri oleh Habib Hadi Assegaf. Acara bertempat di halaman Masjid Dusun Nggodok Desa Kedensari dan dihadiri masyarakat Desa Kedensari dan sekitarnya.

Kapolsek Tanggulangin, Kompol IGP Atma Giri mengatakan, tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan silaturahmi dan meningkatkan keimanan dan ketagwaan umat muslim.

BACA JUGA:Polsek Tanggulangin Cek Harga Sembako Jelang Bulan Ramadan

"Bhabinkamtibmas dan anggota Samapta Polsek Tanggulangin bersinergi dengan Babinsa, Tokoh masyarakat, Banser Ansor dan pemuda setempat untuk menjaga keamanan selama acara berlangsung," ujarnya.

Menurutnya, Bhabinkamtibmas selalu hadir di tengah-tengah masyarakat untuk mengamankan atau kegiatan masyarakat. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan kemitraan dengan masyarakat dan menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

"Agar semuanya bisa berjalanan dengan aman di tengah-tengah masyarakat yang menjalankan ibadah," pungkasnya.(sbo/jok)

Kategori :