Pengeroyokan dan Pembacokan Pelajar di Jalan Kamboja, Dipicu Dendam Teman Sekolah

Rabu 01-05-2024,20:43 WIB
Reporter : Oskar Rio
Editor : Ferry Ardi Setiawan

"Saya sudah menjelaskan kepada kelompok pelaku bahwa yang berkelahi bukan saya, melainkan teman. Namun mereka tidak perduli," ungkap YR.

YR lalu dibawa di belakang tempat makam pahlawan (TMP) Kusuma Bangsa. Mereka lalu mengeroyok dan membacoknya menggunakan celurit di paha kiri. 

BACA JUGA:Ajak Anak Istri Mencuri Speedometer, Pria di Menganti, Gresik Babak Belur Dimassa

"Akibat dikeroyok saya mengalami luka di kepala akibat dipukul paving dan paha saya dibacok," beber YR.

Setelah puas, 22 pelaku melarikan diri. Sedangkan YR minta pertolongan tukang becak. Dan tak lama kakak YR juga datang lalu membawanya ke Rumah Sakit (RS) Adi Husada Kapasari.

Sementara itu, Yuda, kakak YR, mengaku mengetahui adiknya diculik dan dikeroyok setelah mendapatkan kabar dari warga Ngemplak. 

BACA JUGA:Perebutan Juara Ketiga Piala Asia U-23 2024 Indonesia vs Irak, STY: Sudah Siap Mental

"Dulu saya sama keluarga tinggal di Ngemplak. Makanya adik (YR) kenal warga sana, selain masih sering main di sana dan juga sekolahnya dekat," ungkap Yuda. 

Yuda menambahkan, warga tidak berani membantu karena jumlah mereka banyak dan membawa sajam. Sehingga memutuskan menelepon keluarga YR. 

Begitu mendapatkan kabar adiknya diculik, Yuda bersama kakak yang lain menuju ke Ngemplak. Lalu mencari keberadaan YR bersama warga dan akhirnya ketemu di depan TMP Kusuma Bangsa dalam keadaan terluka.

BACA JUGA:Cari Pekerjaan, Motor Warga Balas Klumprik Dibawa Kabur

 "Selanjutnya, membawanya ke rumah sakit. Lalu melapor ke Polsek Genteng. Dan polisi berhasil menangkap 9 pelaku, 5 di antaranya yang membacok adik saya ditetapkan DPO polisi," jelas Yuda. 

Terpisah, Kapolsek Genteng Kompol Bayu Halim Nugroho melalui Kanitreskrim Iptu Harsya membenarkan kejadian tersebut. Pihaknya usai mendapatkan laporan dari warga adanya pengeroyokan itu, anggotanya langsung bergerak dengan minta keterangan saksi-saksi dan CCTV disekitar TKP.

Alhasil, para pelaku berhasil teridentifikasi dan tidak lebih dari 1 x 24 jam,  sebanyak 22 pemuda diamankan dari tempat yang berbeda. Dari tangan mereka Turut diamankan 3 sajam, di antaranya 2 buah celurit panjang dan pedang.

BACA JUGA:Eri-Armuji Daftar Paslon Pilkada Surabaya Lewat PDI-P

Dari hasil pemeriksaan, 9 pemuda ditetapkan sebagai tersangka dan 5 di antaranya buron alias DPO polisi.

Kategori :