MEMORANDUM - Pemain Timnas Indonesia, Thom Haye berhasil menyelamatkan timnya, Heerenveen dari kekalahan usai berhasil mencetak gol dari titik putih yang membuat pertandingan beralhir 3-3. Heerenveen menghafapi FC Twente dalam pertandingan pekan ke-28 Eredivisie Belanda di Stadion Abe Lenstra, Kamis 4 April 2024 dini hari WIB.
Ricky van Wolfswinkel membawa tim tamu Twente unggul 1-0 lebih dulu pada menit ke-11 lewat aksi individu luar biasa. Kiper Mickey van der Hart hanya bisa menyaksikan bola masuk ke pojok kiri bawah gawang.
Dalam laga tersebut, FC Twente yang menempati peringkat tiga klasemen Liga Belanda tampil dominan. Terbukti laga baru berjalan 13 menit, FC Twente sudah unggul 2-0 lewat gol dari Ricky van Wolfswinkel pada menit ke-11 dan Daan Roots menit ke-13.
Meskipun tertinggal dua gol, Heerenveen tak mudah menyerah. Mereka berhasil memperkecil ketertinggalan melalui gol balasan sundulan Ion Nicolaeacu menit ke-21.
BACA JUGA:Debut Manis Thom Haye Antar Timnas Indonesia Hajar Vietnam 3-0
Heerenven mencetak gol balasan pada menit ke-21, dengan sundulan Ion Nicolaescu. Memanfaatkan umpan silang, Nicolaescu mengarahkan bola ke tiang kanan Twente.
Tuan rumah terus menyerang pertahanan Twente guna mencari gol penyeimbang. Namun justru Twente berhasil memperlebar keunggulan menjadi 3-1 pada menit ke-36 melalui Robin Propper.
Dua menit berselang Heerenveen langsung merespons dan memperkecil ketinggalan jadi 2-3 lewat Osame Sahraoui yang bertahan hingga jeda babak pertama.
Dibabak kedua pemain Twente, Propper dianggap handball di kotak penalti oleh wasit pada menit ke-56. Penalti untuk Heerenveen sekaligus kesempatan menyamakan kedudukan.
Thom Haye yang menjadi eksekutor penalti Heerenveen tidak menyia-nyiakan kesempatan itu. Haye berhasil membuat kiper salah langkah dan membuat Gelandang Timnas Indonesia menyamakan kedudukan menjadi 3-3 di menit ke-58.
Gol Thom Haye ini menjadi gol terakhir yang membuat kedudukan sama kuat 3-3 hingga pertandingan usai.
Dengan hasil ini membuat posisi Heerenveen masih tetap di papan tengah yakni posisi 11 klasemen sementara dengan 33 poin dari 28 pertandingan sementara Twente masih tertahan di posisi 3 dengan 57 poin.(rid)
Susunan Pemain Heerenveen vs Twente:
Heerenveen: Van der Hart, Kohlert, Bochniewicz, van Beek, Braude, Olsson, Haye, van Ee, Sahraoui, Loizou, Ion Nicolaescu
Twente: Unnerstall, Smal, Pröpper, Hilgers, Sampsted, Sadilek, Kjolo, Steijn, Vlap, van Wolfswinkel, Rots.