Surabaya, Memorandum.co.id- Setelah tertunda hampir dua pekan karena suasana berkabung, dua korban pengeroyokan di diskotek Pentagon, menjalani pemeriksaan di Mapolrestabes Surabaya, Senin (17/2) sore. Kedua korban tersebut masing-masing Henrico Puturuhu dan dan Bill Puttiray. Bill merupakan adik kandung Glenn Puttiray yang meregang nyawa setelah empat hari menjalani perawatan medis di rumah sakit. ”Kami mendampingi anak anak, memenuhi panggilan penyidik guna dimintai keterangan lanjutan,” terang Lauren A Kudubun, salah satu kuasa hukum yang mendampingi korban. Lauren menjelaskan, kedua pemuda tersebut menjadi korban pengeroyokan setelah keluar dari diskotek Pentagon. “Ini (Bill Puttiray, red) yang menjadi korban pemukulan pertama. Dia ini adalah adik kandung dari Glenn Poetiray (meninggal). Dan saya harap setelah kedua anak kami ini dimintai keterangan, petugas dapat menangkap pelakunya,” lanjut dia. Sebelumnya, penyidik Satreskrim Polrestabes Surabaya sudah meminta keterangan dari 16 saksi. "Sudah 16 orang yang kami mintai keterangannya sebagai saksi. Sementara para korban masih dalam suasana berkabung, belum bisa dimintai keterangannya,” tegas Kapolrestabes Surabaya Kombespol Sandi Nugroho ditemui usai meresmikan SIM Corner di BG Juction, Jumat (14/2)siang.(*)
Dua Korban Pengeroyokan Pentagon Jalani Pemeriksaan
Selasa 18-02-2020,03:09 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 12-11-2024,16:50 WIB
Polres Lamongan Dukung Program 100 Hari Asta Cita Presiden RI, 28 Pelaku Judi Online Diringkus
Selasa 12-11-2024,18:37 WIB
5 Pelaku Dipenjara, Polres Pasuruan Intensifkan Pemberantasan Judol
Selasa 12-11-2024,11:01 WIB
HKN Ke- 60, Dinkes Lamongan Gelar Seminar Kesehatan Jiwa
Selasa 12-11-2024,18:55 WIB
632 dari 6.322 Gen Z di Lamongan Belum Rekam e-KTP, Disdukcapil Genjot Perekaman untuk Pilkada 2024
Selasa 12-11-2024,06:01 WIB
Dukungan Masyarakat Tak Terbendung, Risma-Gus Hans Siap Pimpin Jatim
Terkini
Selasa 12-11-2024,22:18 WIB
Menteri Nusron Siapkan 50 Hektare Tanah untuk Relokasi Korban Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki NTT
Selasa 12-11-2024,22:08 WIB
Dijanjikan Jadi TKI, Warga Trenggalek Jadi Korban TPPO
Selasa 12-11-2024,21:54 WIB
Karangan Bunga Berjejer di Depan KPU Bojonegoro, Dukungan Masyarakat untuk Pilkada Lancar dan Sesuai Harapan
Selasa 12-11-2024,21:36 WIB
Rihlah Unugiri 2024, Momentum Eratkan Kebersamaan
Selasa 12-11-2024,21:22 WIB