Buka Lowongan 462 PPS Pilwali, KPU Surabaya Pastikan Pendaftar Membeludak

Senin 17-02-2020,10:45 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Surabaya, Memorandum.co.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Surabaya membuka rekrutmen calon anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya 2020. Pendaftaran dibuka 18 hingga 24 Februari. Komisioner KPU Surabaya, Soeprayitno mengatakan, PPS ini akan ditempatkan di setiap kelurahan yang ada di Surabaya. Jumlah PPS setiap kelurahan adalah 3 orang. "Karena jumlah kelurahan ada 154 maka jumlah yang dibutuhkan adalah 462 orang untuk menjadi anggota PPS. Agar mendapatkan yang bermutu, kami targetkan pelamar mencapai dua kali lipat dari jumlah yang dibutuhkan," kata Soeprayitno, Senin (17/2/2020). Soeprayitno melanjutkan, syarat untuk bisa diterima jadi PPS di antaranya berusia minimal 17 tahun, tidak menjadi anggota Parpol, surat keterangan sehat dari Puskesmas, berdomisili di kelurahan setempat, dan pendidikan minimal SMA.(*)

Tags :
Kategori :

Terkait