Bencana Longsor Terjang Dua Rumah Warga Kasin Malang

Selasa 09-01-2024,17:07 WIB
Reporter : Biro Malang Raya
Editor : Eko Yudiono

MALANG, MEMORANDUM-Dua rumah warga, Joko Wicaksono (48) dan Mat Raji (58) warga Jalan Kasin Gang Kramat, RT08 / RW03, Kelurahan Kasin, Kota Malang, mengalami rusak akibat tanah longsor, Selasa 09 Januari 2024.

Beruntung dalam peristiwa tersebut, tidak ada korban jiwa. Namun, akibat kerusakan diperkirakan kerugian mencapai sekitar Rp. 70 juta. Untuk itu, Babinsa, Bhabinkamtibmas dan masyarakat sekitar bergotong royong, membersihkan material longsor.

BACA JUGA:Keluarga Korban Mutilasi Tukang Pijat Malang Sarankan Konfirmasi ke Polda Jatim

"Gotong royong merupakan wujud kepedulian sosial. Sebagai upaya membantu mengatasi kesulitan warga. Terutama warga yang sedang mengalami musibah bencana alam," terang Babinsa Koramil 0833/01 Kelurahan Kasin, Serda Eka Setyadi, Selasa 08 Januari 2024.

BACA JUGA:Polres Malang Ringkus Penipu 49 Calon Jemaah Umrah

Pihaknya mengaku, selalu memantau dan monitoring wilayah binaan. Sehingga apabila terjadi bencana alam, bisa cepat melakukan penanganan. Mengingat wilayahnya, rawan terjadi bencana alam.

“Tingkatkan kewaspadaan dan kesiapsiagaan, sebagai antisipasi bencana alam. Utamakan keselamatan perorangan dan keluarga.

Salah satunya, memastikan jalur evakuasi aman. Sehingga, menghindari korban jiwa”, lanjutnya.

Dengan peristiwa tersebut,  PJ. Danramil 0833/01 Klojen Lettu Inf Kieswo Sudigdo memerintahkan Babinsa untuk datang dan membantu evakuasi.

Melaksanakan koordinasi dengan aparat terkait. Apalagi, hujan masih sering turun dengan intensitas cukup tinggi. Pemantauan terhadap lingkungan disekitar dan segera guna diambil langkah penyelamatan dan mengurangi korban. (edr)

Kategori :