Terkena Longsor, Akses Jalan Nyawangan Terputus

Jumat 24-01-2020,17:25 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi

Kondisi jalan desa yang putus Tulungagung, memorandum.co.id -Selama hampir 2 tahun ini, jalan di Dusun Bakalan, Desa Nyawangan, Kecamatan Sendang, jalannya putus akibat talut longsor. Sehingga kendaraan roda 4 maupun truk tidak bisa lewat. Pengamatan Memorandum, kondisi jalan membahayakan bagi pengendara yang melintas. Hanya pejalan kaki dan pengendara sepeda motor bisa melewati jalan itu. Paelah (62), warga sekitar membenarkan longsor sudah terjadi sejak dua tahun lalu. Mengakibatkan akses jalan terputus. "Awalnya tidak separah ini, namun longsor kembali terjadi satu bulan lalu ketika hujan deras," ucap Paelah, Jumat (23/1). Sayangnya belum juga ada perbaikan dari pemerintah. "Supaya bisa dilewati pejalan kaki dan sepeda motor, akhirnya dikasih batu koral. Tapi juga harus hati-hati, salah sedikit bisa terperosok ke jurang," lanjut Paelah. Sementara itu Sabar, Kepala Desa Nyawangan membenarkan akses jalan sudah lama rusak. Kemudian melalui musyawarah rencana pembangunan kecamatan (musrenbangcam), kerusakan itu sudah diusulkan agar diprioritaskan perbaikannya. "Hampir 2 tahun belum juga ada realisasi. Jalan itu adalah kewenangan Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Tulungagung," tuturnya. Pihaknya menambahkan, Pemdes Nyawangan, melalui musyawarah desa akhirnya juga memutuskan, untuk memperbaiki akses jalan Nyawangan-Nggenuk melalui dana desa 2020. "Karena kalau tidak segera diperbaiki lama-lama akan tambah parah, dan kasihan warga kita yang terdampak. Harapan kami, bila nanti jalanya sudah baik, bisa membantu percepatan peningkatan ekonomi masyarakat Nyawangan dan desa sekitarnya," pungkas Sabar. (kin/mad/day)

Tags :
Kategori :

Terkait