SURABAYA, MEMORANDUM - Kapolsek Wonocolo Kompol Muhammad Soleh, bersama Camat Wonocolo Bapak Muslich Hariyadi, menghadiri kegiatan "Srikandi Movement" Posyandu Dahsat dan Sosialisasi ke Orang Tua Balita Stunting dan Pra Stunting Kecamatan Wonocolo yang dilaksanakan di Kids Zone Maspion Square, Jalan A. Yani 117 Surabaya, Kamis 14 Desember 2023.
Kegiatan tersebut turut dihadiri para lurah, Kepala Puskesmas, KSH se-Kecamatan Wonocolo dan perwakilan Bayi Stunting serta Pra Stunting.
Dalam sambutannya, Kapolsek Wonocolo Kompol Muhammad Soleh, menyampaikan apresiasi kepada Kecamatan Wonocolo yang telah mengadakan kegiatan tersebut. Menurutnya, kegiatan ini sangat penting untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya mencegah stunting.
BACA JUGA:Kesiapan Nataru, Polsek Wonocolo Gelar Rakor Tiga Pilar dan Ormas
"Stunting merupakan masalah gizi kronis yang disebabkan oleh kurangnya asupan gizi dalam waktu lama, terutama pada 1.000 hari pertama kehidupan. Stunting dapat menyebabkan gangguan pertumbuhan dan perkembangan otak, sehingga anak akan mengalami keterlambatan dalam belajar," katanya.
Soleh juga mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung program pemerintah dalam pencegahan stunting. Salah satu caranya adalah dengan memberikan asupan gizi yang cukup dan seimbang kepada anak-anak.
"Mari kita bersama-sama mencegah stunting. Berikan asupan gizi yang cukup dan seimbang kepada anak-anak kita. Dengan begitu, kita dapat menciptakan generasi yang sehat dan cerdas," pungkasnya.
BACA JUGA:Kapolsek Wonocolo Pimpin Pengamanan Laga Persebaya vs Persis Solo di GBT
Camat Wonocolo Bapak Muslich Hariyadi. dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan upaya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pencegahan stunting.
"Kami berharap dengan kegiatan ini, masyarakat dapat memahami apa itu stunting dan bagaimana cara mencegahnya. Kami juga berharap, masyarakat dapat mendukung program pemerintah dalam pencegahan stunting," katanya.
Kegiatan tersebut dilanjutkan dengan sosialisasi kepada orang tua balita stunting dan pra stunting. Dalam sosialisasi tersebut, para orang tua diberikan informasi tentang penyebab stunting, cara pencegahan stunting, dan bagaimana memberikan asupan gizi yang cukup dan seimbang kepada anak.
BACA JUGA:Operasi Gabungan Rayon 5, Polsek Wonocolo Amankan 6 Kendaraan
Sosialisasi tersebut disambut antusias oleh para orang tua balita stunting dan pra stunting. Mereka berharap, dengan mengikuti sosialisasi tersebut, mereka dapat memahami cara mencegah stunting dan memberikan asupan gizi yang cukup dan seimbang kepada anak-anak mereka.(mtr)