SURABAYA - Setelah menjalani pemeriksaan sekitar empat jam, Vanessa Angel, tersangka yang mengekplorasi dirinya dalam bentuk foto dan video untuk kepentingan prostitusi, akhirnya ditahan penyidik Polda Jatim, Rabu (30/1). Berbanding terbalik dengan model Avriellia Shaqila, yang ditangkap pada hari yang sama dengan Vanessa, statusnya masih sebatas saksi. Vanessa resmi ditahan, disampaikan Kabid Humas Polda Jatim Kombespol Frans Barung Mangera, sesuai dengan syarat objektif pasal yang disangkakan yakni pasal 27 ayat 1 UU ITE yang ancaman hukumannya di atas 5 tahun. "Syarat objektif pasal 27 ayat 1 jelas menyebutkan ancaman hukumannya di atas lima tahun," tegas Kabid Humas Polda Jatim Kombespol Frans Barung Mangera, Rabu (30/1). Dipaparkan Barung, bila pasal itu dipahami bahwa cakupannya setiap orang yang memberikan gambar-gambar tak senonoh atau memberikan jasa penjualan seks komersial, sebagai tempat transaksi bisa dijerat dan dijebloskan tahanan. Dalam kasus ini, penyidik akan menahan Vanessa Angel selama 20 hari ke depan untuk proses penyidikan. Sedangkan penahanan Vanessa ini ditegaskan Barung, jika tidak ada intervensi dari pihak manapun. Karena penahanan tersebut adalah wewenang penyidik. “Pertimbangan penyidik karena khawatir tersangka melarikan diri, menghilangakn barang bukti, atau mengulangi perbuatannya tersebut,” terang Barung. Informasi yang dihimpun, artis FTV ini datang ke mapolda didampingi kuasa hukumnya sekitar pukul 11.00. Vanessa terlihat mengenakan baju putih berpadu dengan celana motif bergaris. Wanita 27 tahun ini juga memakai kacamata dan terus menunduk. Baik kuasa hukum ataupun Vanessa, enggan memberikan komentar atau keterangan. Mereka bergegas menuju ruang pemeriksaan. "Nanti saja ya," kata salah satu kuasa hukum Vanessa. Sebelum menjalani penyidikan, Reni Setyawati (58), tante Vanessa datang ke mapolda untuk memberikan semangat terhadap keponakannya. Reni mendampingi Vanessa hingga ke ruang penydik Subdit V Cyber Crime Ditreskrimsus Polda Jatim. Tentu saja kehadiran Reni mengubah raut wajah Vanessa bisa tersenyum. "Kedatangan saya untuk memberi suport ke Vanessa. Kita doakan yang terbaik dan selebihnya kita serahkan ke Tuhan yang Maha Kuasa," ujar Reni. Diceritakan Reni, pertemuannya dengan Vanessa berlangsung pada Senin (28/1). Dalam pertemuan tersebut tidak ada pembahasan terkait kasus yang menjerat keponakannya. "Kita tidak membahas kasus itu. Yah kita hanya temu kangen saja," ungkap Reni. Reni juga menyampaikan, hingga saat ini kondisi kejiwaan Vanessa sangat baik. Memang sebelumnya bintang FTV itu sempat sakit setelah ditetapkan tersangka oleh penyidik. "Kondisinya baik-baik saja," pungkas Reni. Sedangkan untuk model Avriellia Shaqila yang ditangkap bersama Vanessa Angel, kini masih bisa bernapas lega. Sebab sampai saat ini, dia masih ditetapkan sebagai saksi dalam kasus prostitusi online. Terkait Avriellia yang tidak ikut jadi tersangka atau ditahan, Barung enggan menjelaskan. “Nanti kapolda yang menyampaikan hal itu,” tandas Barung. Sekadar diketahui pengungkapan kasus ini berawal dari penggerebekan Vanessa Angel bersama Rian yang kabarnya seorang pengusaha, di sebuah hotel di Jalan HR Muhammad, Minggu (6/1). Pada hari itu petugas juga mengamankan Avriellia Shaqqila, berikut dua muncikari asal Jakarta Selatan, yakni Endang alias Siska (37) dan Tantri (28). Dalam perkembangannya, dua muncikari lagi ditangkap yaitu Fitri dan Windya. (tyo/nov)
Vanessa Angel Ditahan, Avriellia Masih Bebas
Kamis 31-01-2019,09:15 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 23-11-2024,20:00 WIB
Warga Desa Jatisari Tewas Tertabrak KA Barang, Berikut Kronologinya
Sabtu 23-11-2024,19:28 WIB
Ribuan Warga Blitar Semarakkan Kampanye Akbar 'Menjemput Kemenangan' Rijanto-Beky
Sabtu 23-11-2024,14:05 WIB
Ribuan Warga Kota Blitar Penuhi Kampanye Akbar Bambang-Bayu
Sabtu 23-11-2024,15:17 WIB
Swing Voters Tulungagung Diprediksi Bakal Kian Mengambang, Usai Debat Terakhir Pilkada 2024
Sabtu 23-11-2024,16:17 WIB
Pengawasan Pilkada Serentak 2024 di Ngawi: Amanat Undang-Undang dan Peran Bawaslu
Terkini
Minggu 24-11-2024,10:36 WIB
Atap Kelas Ambruk di SDN 03 Plalangan Kalisat, Dua Siswa Luka Proses Belajar Terganggu
Minggu 24-11-2024,10:31 WIB
Jelang Pilkada, Polres Bangkalan Gelar Doa Bersama untuk Kawal Kondusifitas Daerah
Minggu 24-11-2024,09:54 WIB
Kapolres Bangkalan Pimpin Cipta Kondisi Masa Tenang
Minggu 24-11-2024,09:48 WIB
Menteri Nusron Tekankan Pelayanan Publik Harus Sesuai SOP dan Sederhana
Minggu 24-11-2024,09:45 WIB