Mojokerto, Memorandum.co.id-Diduga mengalami rem blong, truk tanki dengan Nopol S 9085 UP menghantam puluhan penonton dan peserta karnaval HUT Kemerdekaan RI ke- 78 di Jalan Raya Sajen, Kecamatan Pacet, Jumat (24/8). Akibat kejadian tersebut, dilaporkan dua orang meninggal yakni Maria Ulfa (17) Alamat Desa Kalen, Kecamatan Pacet dan Putri (18) Asal DesaTempuran, Kecamatan Punging. Sementara 16 orang memgalami luka-luka dan dirawat d irumah sakit. Kejadian nahas itu terjadi sekitar pukul 17.30, saat itu truk dari arah Pacet melaju ke arah Mojokerto. Namun saat melintas di turunan Sajen, laju truk sempat dihentikan oleh petugas. Namun saat akan berhenti truk diduga mengalami rem blong dan menabrak sejumlah pengendara motor dan penonton karnaval yang berada di pinggir jalan. Kanit Laka Polres Mojokerto, Iptu Wihandoko, membenarkan adanya kejadian kecelakaan di di Jalan Raya Sajen, Kecamatan Pacet. Korban meninggal 2 orang perempuan Maria ulfa dan Putri. Korban meninggal dilarikan ke RS Sumber Glagah, Pacet. Sedangkan, 16 orang lainnya mengalami luka berat dan ringan. Korban yang mengalami luka ringan dibawa ke Puskesmas Pacet sedang tiga orang dirujuk ke rumah sakit terdekat. Menurut Handoko, sebelum kejadian truk yang dikemudikan oleh Anton, warga Desa Mlaten Kecamatan Puri tersebut sempat dihentikan oleh petugas, Karena jalan tersebut masih digunakan karnaval. "Meski sempat berhenti, posisi sopir sudah mengurangi perseneling gigi dua.Namun saat direm truk tidak mau berhenti dan menabrak sejumlah sepeda motor dan kendaraan minibus Avanza," terangnya. Saat ini petugas masih melakukan identifikasi terhadap korban luka-luka. Kemungkinan jumlah korban juga bisa bertambah. (no/ono)
Truk Tangki Tabrak Peserta Karnaval, Dua Orang Dilaporkan Meninggal
Kamis 24-08-2023,20:53 WIB
Editor : Eko Yudiono
Kategori :