Bangkalan, Memorandum.co.id - Wisata Bukit Jaddih Madura atau Bukit Jaddih Bangkalan merupakan tempat wisata yang menyuguhkan bukit kapur hasil pertambangan sehingga membentuk tebing-tebing besar yang menawan. Meskipun ditempat ini matahari yang bersinar sangat terik saat siang hari, wisatawan masih banyak yang senang berkunjung untuk mengagumi keindahan tebing batu kapur yang bisa menjadi spot foto yang menarik. Menariknya jika diperhatikan dengan seksama, warna air pada danau yang ada ditempat wisata ini berwarna kebiruan yang mungkin saja dipengaruhi oleh kadar kapur yang tinggi pada daerah tersebut. Lokasi Bukit Jaddih yang kian hari kian ramai dikunjungi, maka memberikan sebuah ide kreatif bagi warga sekitar yang memberikan sebuah wahana wisata tambahan berupa berkeliling danau tersebut dengan menggunakan sebuah perahu rakit yang terbuat dari bambu. baca juga : Doa Ibu Bapak yang Sudah Meninggal agar Diberi Ampunan Adapun untuk tempat wisata bukit ini berada di Desa Jaddih, Kecamatan Socah, Bangkalan, Madura. Setibanya di lokasi, akan dikenakan biaya tiket masuk Bukit Jaddih sebesar Rp 5.000 perorang dan dikenakan biaya parkir kendaraan sekitar Rp. 5000 untuk motor dan Rp. 10.000 untuk mobil. (*/Rdh)
Bukit Jaddih Bangkalan, Tambang Kapur yang Kini Jadi Spot Foto Indah
Rabu 10-05-2023,07:14 WIB
Editor : M Ridho
Kategori :