Anggota Polda Jatim membagikan sembako di Sukomanunggal. Surabaya, memorandum.co.id - Polda Jatim terus melakukan kegiatan sosial kepada seluruh elemen masyarakat di bulan Suci Ramadan 1444 H/2023. Salah satunya dengan membagikan sembako di Kantor Kelurahan Simomulyo, Kecamatan Sukomanunggal Surabaya. Dalam kegiatan itu, Polda Jawa Timur menggelontorkan ratusan paket sembako dengan sasaran kepada kaum duafa dan anak yatim piatu. Bantuan sosial yang diberikan ini sebagai bentuk kepedulian Institusi Polri kepada masyarakat yang dinilai layak untuk menerima bantuan untuk meringankan beban kebutuhan pokok sehari-hari. "Ini kepedulian Institusi Polri membantu masyarakat dengan berbagi 100 paket sembako di bulan suci ramadan," kata Kabidhumas Polda Jatim Kombespol Dirmanto. Dirmanto berharap, bantuan yang diberikan oleh Polda Jatim ini bisa bermanfaat serta membantu masyarakat apalagi saat ini dalam bulan Ramadhan. "Semoga bantuan ini bisa sedikit membantu masyarakat dan meringankan beban masyarakat," ungkap Kombes Dirmanto. Eks Kapolsek Wonokromo itu menyebut, kegiatan bantuan sosial ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh Polda Jatim melalui seluruh Satuan Kerja ( Satker) berikut Polres yang ada di jajaran Polda Jatim. Kali ini, kata Dirmanto, acara penyaluran bansos dilaksanakan oleh Direktorat Intelkam Polda Jatim, yang dipimpin langsung oleh Dirintelkam Kombes Pol Dekananto dengan 100 paket sembako. Sebelumnya beberapa Satker yang ada juga sudah melaksanakan kegiatan bansos di wilayah Surabaya dan sekitarnya. “Kegiatan ini juga sudah dilakukan seluruh jajaran Satker (Satuan Kerja) yang diantaranya, Biro Ops, Biro Rena, Biro SDM, Biro Logistik dan Dit Intelkam. Alhamdulillah sudah ada lebih kurang 375 paket sembako kita salurkan," tutup dia.(fdn)
Polda Jawa Timur Gelontorkan Bantuan Sembako ke Duafa
Selasa 04-04-2023,20:22 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 22-01-2026,08:55 WIB
OTT KPK Madiun Libatkan Stikes, Noor Aflah: CSR Masuk Evaluasi Smart City dalam Optimalisasi Pembangunan
Kamis 22-01-2026,09:47 WIB
Kisah Deninta Vasthy Berliani, Bangga Bisa Jadi Wakil 1 Ning Surabaya
Kamis 22-01-2026,07:08 WIB
Dobrakan Awal Musim Panas
Kamis 22-01-2026,10:41 WIB
Rekor Pertemuan PSIM vs Persebaya, Kekalahan di Putaran Pertama Jadi Motivasi Besar Green Force
Kamis 22-01-2026,09:37 WIB
Bazar Ranmor Polrestabes Surabaya, Motor Bodong Tak Bertuan Disumbangkan ke SMK
Terkini
Kamis 22-01-2026,22:07 WIB
Fenomena Poligami di Surabaya: Istri Pertama Justru Carikan Istri Kedua untuk Suami
Kamis 22-01-2026,20:37 WIB
Pemotor Patah Kunci, Personel Turjagwali Satlantas Polres Kediri Kota Sigap Beri Bantuan
Kamis 22-01-2026,20:30 WIB
Perhutani KPH Nganjuk dan Kediri Perkuat Sinergi Hukum Dengan Kejari Nganjuk
Kamis 22-01-2026,20:25 WIB
Commander Wish Kapolresta Banyuwangi Teguhkan Nilai Iman Soliditas dan Pelayanan Humanis
Kamis 22-01-2026,20:21 WIB