Surabaya, memorandum.co.id - Dua remaja diamankan Polsek Kenjeran saat menggelar patroli keamanan dan ketertiban bulan Suci Ramadan (Paket Kalam Ramadan), Minggu (26/3/2023) dini hari. Kapolsek Kenjeran Kompol Ardi Purboyo mengatakan, kedua remaja asal Kedung Cowek tersebut diduga hendak perang sarung di sekitar SPBU Jalan Kyai Tambak Deres. Namun berhasil dicegah oleh anggota polisi sebelum beraksi. “Kedua remaja itu sedang nongkrong, lalu membawa sarung yang diuwel-uwel diduga hendak perang sarung. Kemudian kita amankan dan dilakukan pembinaan,” kata Kompol Ardi. Pihaknya menyampaikan bahwa selama bulan Ramadan ini masyarakat diimbau untuk saling menjadi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Di sisi lain, jajaran Polsek Kenjeran gencar melakukan patroli untuk mengantisipasi kejahatan jalanan dan kenakalan remaja. “Hingga menjelang sahur, situasi terpantau kondusif, aman, dan terkendali. Kita harap, masyarakat turut berperan aktif menjaga lingkungan agar tetap aman selama Ramadan,” tuntasnya. (bin)
Hendak Perang Sarung, 2 Remaja Diciduk Polsek Kenjeran
Minggu 26-03-2023,19:08 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 14-01-2026,06:44 WIB
Mengenal Sosok Ainin Model Berbakat Peraih Gelar Putri Kartini Jatim dan Glamour of Models
Selasa 13-01-2026,23:18 WIB
Era Baru Timnas: Erick Thohir Ajak Semua Elemen Dukung John Herdman
Rabu 14-01-2026,11:09 WIB
Gandeng RAS Law Firm, Polsek Genteng Tebar Kebaikan Lewat Aksi Sosial di Momen Isra Mikraj
Rabu 14-01-2026,07:34 WIB
Kronologi Lengkap Saat Bripka Agus dan Suyitno Menghabisi Mahasiswi UMM di Perbatasan Batu - Cangar
Rabu 14-01-2026,06:01 WIB
Sinergi Tanpa Batas: Kapolres Jember Cek Ruang Tahanan Lapas, Pastikan Keamanan Kondusif
Terkini
Rabu 14-01-2026,20:48 WIB
Pemprov Jatim Serahkan Penghargaan K3, 717 Perusahaan dan Daerah Terima Apresiasi
Rabu 14-01-2026,19:58 WIB
Mahasiswi Keperawatan di Surabaya Masih Trauma Usai Ditodong Pistol
Rabu 14-01-2026,19:52 WIB
Lurah Pacar Keling Klarifikasi Bansos di Surabaya, Stiker Bukan Lagi Acuan
Rabu 14-01-2026,19:49 WIB
Tekan Volume Sampah ke TPA, Surabaya Irit Rp 6,73 Miliar
Rabu 14-01-2026,19:46 WIB