Surabaya, memorandum.co.id - Kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dilakukan Ferry Irawan terhadap istrinya Venna Melinda memasuki babak baru. Saat ini, penyidik Subdit Renakta Ditrekrimum Polda Jatim telah memeriksa lima saksi. "Yang diperiksa sampai saat ini sudah lima orang. Saksi yang melihat di hotel Kediri, maupun adik korban saudari VM (Venna Melinda)," kata Kabidhumas Polda Jatim Kombespol Dirmanto, Selasa (10/1/2023) siang. Selain upaya memeriksa saksi itu, penyidik juga mengolah tempat kejadian perkara (TKP) di salah satu hotel berbintang di Kota Kediri. "Selain saksi-saksi hari ini (anggota) melakukan olah TKP di Kediri," ucap dia. "Nanti kita juga periksa bukti yang lainnya, CCTV. Nanti diperiksa dan akan disita. Sementara, BB (barang bukti ) yang disita handuk, pakaian korban ada noda darah. Termasuk foto kopi akta nikah," imbuh dia. Sementara itu, disinggung terkait kondisi Venna, mantan Kapolsek Wonokromo itu menyebut jika yang bersangkutan saat ini sedang dirawat di salah satu rumah sakit swasta di Surabaya. "Tadi malam informasi yang kami terima dari penyidik, saudari VM dirawat di rumah sakit di Surabaya. Sementara, sudah cukup (kesaksian, red) korban. Seandainya nanti perlu diperiksa, akan diperiksa," tutup dia.(fdn)
Polda Jatim Periksa 5 Saksi Kasus KDRT terhadap Venna Melinda
Selasa 10-01-2023,17:30 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 17-01-2026,21:30 WIB
Tabrak PJU, Dump Truck Terbalik di Trowulan Mojokerto, Sopir Meninggal Dunia
Minggu 18-01-2026,09:00 WIB
Bupati Bangkalan Launching Bus Sekolah Gratis, Mudahkan Mobilitas dan Jamin Keselamatan Pelajar
Minggu 18-01-2026,10:43 WIB
IPSI Ponorogo Bertekad Cetak Pesilat Kelas Dunia
Minggu 18-01-2026,08:47 WIB
Hikmah Peringati Isra Mikraj, Siswa SDN Langenharjo 1 Harus Semakin Disiplin
Minggu 18-01-2026,16:34 WIB
Misteri Pembunuhan Wonokusumo Jaya Surabaya, Polisi Sisir Rekaman CCTV
Terkini
Minggu 18-01-2026,19:43 WIB
Ketua Askot PSSI Surabaya Nilai Kualitas Liga Progresif Meningkat Jadi Sinyal Positif Sepakbola
Minggu 18-01-2026,19:42 WIB
CSA Allstar Imbangi WTT Tenaru, Kekompakan Jadi Fondasi Tim Asal Menganti Ini Tetap Solid
Minggu 18-01-2026,19:24 WIB
Kebab Endul Tumbuh Berkelanjutan Lewat Penerapan Zero Waste dan Dukungan LinkUMKM BRI
Minggu 18-01-2026,19:12 WIB
BREAKING NEWS! Arema FC Berduka, Legenda Singo Edan Kuncoro Meninggal Dunia
Minggu 18-01-2026,19:10 WIB