Jember, memorandum.co.id - Setelah beberapa bulan yang lalu melakukan rebranding Meotel Jember by Dafam menjadi Hotel Dafam Fortuna Jember, berbagai inovasi terus digulirkan Dafam Hotel Management (DHM). MBA Co-Founder & CEO Dafam Hotel Management Andhy Irawan MBA menyampaikan, salah satu misinya adalah menambah inventory unit. "Caranya dengan berkolaborasi dan kerja sama dengan investor manapun yang tertarik dengan bisnis perhotelan dan memiliki visi dan cita-cita yang sama” kata pria asli Jember Jawa Timur tersebut. Kamis (6/10/2022). Hal tersebut dibuktikan dengan kerja sama baru di kawasan Bali. Di semester dua ini tepatnya, pihaknya mengambil alih pengelolaan management hotel di Bali yaitu The Crystal Luxury Bay Resort Nusa Dua. Acara penandatangan dihadiri Christian Santoso, Ferdinand Boedi Poerwoko selaku perwakilan owner/investor, dan Andhy Irawan MBA, Co-Founder & CEO Dafam Hotel Management. The Crystal Luxury Bay Resort Nusa Dua Bali managed by Dafam dengan jumlah 214 kamar terdiri dari 143 deluxe (38 sq.m), 3 deluxe loft studio (58 sq.m), 22 deluxe jacuzzi studio (48sq.m), 14 ocean view suite (76sq.m), 20 two bedroom family loft studio with jacuzzi (100sq.m), 7 two bedroom loft suite with jacuzzi (114sq.m), 3 two bedroom ocean view penthouses with jacuzzi (111sq.m), dan 2 three bedroom loft penthouses with jacuzzi (148sq.m). Menurut Andhy, Hotel yang berdesain kontemporer Bali ini menyuguhkan pemandangan yang menghadap laut, kolam renang dan juga Bali Mangrove. Dengan fasilitas lengkap seperti restaurant & bar, spa, kolam renang dan fasilitas penunjang lainnya. Di samping itu lokasi hotel juga hanya 5 menit berkendara menuju Tanjung Benoa Water Sport dan 15 menit berkendara dari Bandara Internasional Ngurah Rai melalui jalan tol Bali Mandara. "Dengan bergabungnya The Crystal Luxury Bay Resort Nusa Dua managed By Dafam menambah portofolio DHM di Bali yang sebelumnya telah ada Hotel Dafam Savoyya Seminyak Bali, dan Villa Savvoya Seminyak Bali yang di harapkan dapat mempermudah tamu domestik dan international menginap di jaringan Dafam Hotel Management di Indonesia. Di samping masih ada 8 project hotel baru diantaranya di Tegal, Yogyakarta, Bali dan kota lainnya yang sedang di kerjakan Dafam di Indonesia”, beber Andhy Irawan. dalam siaran persnya. (edy)
DHM Kembangkan Bisnis Hotel di Nusa Dua Bali
Kamis 06-10-2022,17:51 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 29-11-2024,14:43 WIB
Kejari Ngawi Tetapkan Mantan Kadindik Tersangka Baru Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Rp19 Miliar
Jumat 29-11-2024,17:20 WIB
Catatan Eko Yudiono: Persebaya Boleh Percaya Diri tapi Waspada Jadi Keharusan
Jumat 29-11-2024,15:42 WIB
Jelang Laga Persebaya Vs Arema FC, Polrestabes Surabaya Siagakan Personel Antisipasi Kerawanan
Jumat 29-11-2024,18:44 WIB
Korban Banjir di Malang Selatan: Satu Ditemukan Meninggal, Satu Masih Hilang
Jumat 29-11-2024,13:52 WIB
Gagal Nyalip, Pemotor Asal Dukuh Bulak Banteng Tewas Terlindas Truk di Jalan Tambak Osowilangun
Terkini
Jumat 29-11-2024,23:43 WIB
Dandim Jember Tinjau Langsung Jalan Bandealit yang Ambles Akibat Hujan Deras
Jumat 29-11-2024,23:36 WIB
Suara Kotak Kosong Cukup Tinggi, Pengamat Politik Sebut Calon Kepala Daerah Terpilih Perlu Evaluasi
Jumat 29-11-2024,23:30 WIB
SRC dan Mensos Gus Ipul Sinergikan Upaya Pengusulan RM Margono Djojohadikusumo Jadi Pahlawan Nasional
Jumat 29-11-2024,23:24 WIB
Kapolsek Gayungan Pimpin Pengamanan Rekapitulasi Pilkada di Dukuh Menanggal
Jumat 29-11-2024,23:18 WIB