Tuban, memorandum.co.id - Satreskrim Polres Tuban mengamankan sekelompok pemuda yang terlibat pengeroyokan terhadap IU (18) seorang anak Punk di jalan raya Tuban-Gresik tepatnya di depan SPBU Desa Kradenan, Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban. Pelaku merupakan kelompok anak Vespa Ekstrem diantaranya IF (25) warga kampung Cicariang, Kecamatan Kawalu, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa barat. Lalu, DS (16) warga Kelurahan Padangjati, Kecamatan Ratu Samban, Kabupaten Bengkulu Sumatera Selatan, AAI (22) warga Bulu Payung , Kecamatan Patimuan, Kabupaten Cilacap serta SP (18) warga Desa Cangkuang, Kecamatan Leles, Kabupaten Garut, Jawa barat. Kasat Reskrim Polres Tuban AKP M. Gananta membenarkan kejadian tersebut, menurutnya keributan antara kelompok anak Vespa Ekstrem dengan kelompok anak punk itu terjadi akibat kesalah pahaman saat anak Vespa Ekstrem sedang berhenti di depan SPBU tersebut. Saat kelompok anak Vespa yang berjumlah empat orang itu berada di depan SPBU, mereka kemudian di datangi oleh korban yang merupakan anak Punk warga setempat. "Dengan maksud menanyakan keberadaan HP milik temannya yang diambil oleh kelompok anak Vespa Ekstrem tersebut namun korban malah langsung dianiaya dengan dipukul kepalanya oleh oleh kelompok tersebut dengan menggunakan kunci Inggris hingga tersungkur dan luka berdarah. Keempat pelaku sudah kami amankan untuk di proses hukum lebih lanjut dan korban saat ini sudah mendapatkan perawatan di Rumah Sakit, " AKP Gananta, Rabu (24/8/2022). Akibat kejadian pengeroyokan tersebut korban terkapar bersimbah darah di depan pintu masuk SPBU. Karena mengalami luka pada bagian kepalanya dan beberapa bagian tubuhnya. (top/har)
Satreskrim Polres Tuban Amankan 4 Terduga Pengeroyok Anak Punk
Rabu 24-08-2022,15:24 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 07-01-2026,11:24 WIB
Tanpa Mahar, Bupati Gatut Sunu Lantik Soeroto Jadi PJ Sekda Tulungagung
Rabu 07-01-2026,07:07 WIB
Ancaman Superflu di Tengah Bayang-Bayang Covid-19
Rabu 07-01-2026,06:01 WIB
Antisipasi Praktik Curang Rumah Sakit, BPJS Kesehatan Surabaya Ingatkan Peserta JKN Hal Ini
Rabu 07-01-2026,08:04 WIB
Pelaku Pencabulan Anak Dibawah Umur Sukomanunggal Ditangkap
Rabu 07-01-2026,18:18 WIB
DPRD Surabaya Ungkap Fakta-Fakta Taktik Permainan Status Pasien BPJS Kesehatan oleh Rumah Sakit Swasta
Terkini
Rabu 07-01-2026,21:01 WIB
Pemkab Gresik Perkuat Teknologi dan Industrialisasi Pertanian Dukung Swasembada Pangan
Rabu 07-01-2026,20:18 WIB
Terbukti Lakukan Kekerasan Psikis ke Suami, Selebgram Vinna Natalia Dituntut 4 Bulan Penjara
Rabu 07-01-2026,19:06 WIB
Tak Penuhi Unsur Pidana, Pengacara Minta Pelempar Bom Molotov di DPRD Madiun Dibebaskan
Rabu 07-01-2026,19:03 WIB
Polisi Gerebek Pengiriman Arak Jowo di Kafe D’MIMEX’ARK Madiun, Sita 300 Liter Miras
Rabu 07-01-2026,19:00 WIB