Emak-emak Curahmeluwo Laksanakan Upacara Bendera Merah Putih

Rabu 17-08-2022,11:44 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin

Emak-emak mengikuti upacara pengibaran bendera Merah Putih HUT  ke 77 Kemerdekaan RI. Jember, memorandum.co.id -  Emak-emak warga Dusun Curahmeluwo, Desa Rowotamtu, Kecamatan Rambipuji, Jember, menggelar upacara pengibaran bendera peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 77 tahun, Rabu (17/08/2022). Upacara  ini dilaksanakan secara sederhana dan diikuti sekitar 20 kaum hawa tersebut  berlangsung penuh khidmat. Yang cukup unik, para pengibar bendera Merah Putih adalah Ibu-ibu warga setempat dengan memakai pakaian kebaya khas Jawa. Sementara peserta upacara mengenakan pakaian hitam putih dengan kerudung merah. Acara tersebut digelar lantaran aspirasi warga yang digagas oleh Nur Emil Rahayu dan Siti Khotijah yang kemudian diapresiasi oleh emak-emak warga setempat sehingga pelaksanaan Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih bisa dilaksanakan. “Alhamdulillah hari ini kita telah melaksanakan kegiatan yang sakral yaitu upacara peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 77 dan diikuti oleh warga Dusun Curahmeluwo dengan hidmat, " ujar Nur Emil Rahayu. Emil mengatakan, ia sengaja membikin acara tersebut tidak lain ingin menghidupkan kembali semangat proklamasi yang sudah lama tenggelam dikalangan orang desa. "Saya hanya ingin kembali menghidupkan suasana perayaan kemerdekaan di kampung. Ini  kita awali dengan kegiatan upacara dengan seluruh Ibu-ibu di dusun ini," ucap Emil. Hal serupa juga disampaikan Khotijah. Selain pengibaran bendera juga akan mengadakan kegiatan yang menghibur masyarakat. "Selain upacara, di dalam bulan ini saya dengan warga juga menggelar hiburan dalam rangka memperingati hari kemerdekaan ini," ujarnya. Semoga setelah terselenggaranya kegiatan ini masyarakat lebih pro aktif dalam memperingati hari kemerdekaan setiap tahunnya."Semoga hal ini bisa terlaksana setiap tahunnya, tidak hanya saat ini saja, dan berharap bisa ketuk tular bagi dusun yang lainya," tandasnya. (edy)

Tags :
Kategori :

Terkait