Kediri, memorandum.co.id -Petugas Polsek Kandat, Polres Kediri mengecek ketersediaan minyak goreng di sejumlah pedagang wilayah Kecamatan Kandat, Kabupaten Kediri, Minggu (3/4/2022). Pengecekan ini bertujuan untuk mengetahui stok di Ramadan tercukupi. Hasilnya, minyak goreng di wilayah Kandat masih aman dan memadai dengan harga sesuai dengan pasar saat ini. Kapolsek Kandat AKP Sutrisno menjelaskan, ketersediaan minyak goreng di sejumlah pedagang wilayah Kandat masih stabil dan tercukupi. “Kami koordinasi dengan pengelola atau pedagang untuk mengetahui ketersediaan minyak goreng agar pembeli tidak sampai antre dan penuh berdesakan,” jelasnya. AKP Sutrisno mengatakan, di wilayah Kandat tidak ditemukan adanya penimbunan minyak goreng. Selain itu ketersediaan kebutuhan sembako juga masih tercukupi. Diharapkan dengan stok yang masih melimpah, kebutuhan warga terpenuhi dan konsumen membeli sesuai dengan kebutuhan. “Sekalipun di bulan Ramadan hingga hari raya kebutuhan minyak goreng cukup tinggi namun stok memadai untuk konsumen. Tentu pembelian sesuai kebutuhan,” paparnya. Kapolsek Kandat mengimbau kepada warga, agar tidak perlu panik saat terkait ketersediaan minyak goreng di wilayah Kandat. "Apabila nanti ditemukan indikasi adanya penimbunan, akan langsung kami tindak," pungkas Kapolsek Kandat.(iku)
Stok dan Harga Sembako di Kediri Masih Aman
Minggu 03-04-2022,11:52 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 23-11-2024,20:00 WIB
Warga Desa Jatisari Tewas Tertabrak KA Barang, Berikut Kronologinya
Sabtu 23-11-2024,19:28 WIB
Ribuan Warga Blitar Semarakkan Kampanye Akbar 'Menjemput Kemenangan' Rijanto-Beky
Sabtu 23-11-2024,21:34 WIB
Pilkada Blitar 2024: Beky Herdihansah Janji Sumbangkan Seluruh Gajinya Selama Menjabat ke Anak Yatim Piatu
Minggu 24-11-2024,12:20 WIB
Diduga Mengantuk, Pemotor Tewas Tabrak Truk di Sumur Welut
Sabtu 23-11-2024,21:04 WIB
Arus Balik Dukungan Tak Terbendung, Risma-Gus Hans Diyakini Memimpin Jawa Timur
Terkini
Minggu 24-11-2024,17:20 WIB
Bawaslu Surabaya Identifikasi 1.156 TPS Rawan di Pemilu 2024
Minggu 24-11-2024,17:13 WIB
Forum Rakyat Kota Probolinggo Bicara Memilih Pemimpin, Smart City hingga Generasi Emas
Minggu 24-11-2024,17:07 WIB
Tutup Kampanye dengan Zikir dan Doa, Khofifah: Kawal Suara Masyarakat
Minggu 24-11-2024,16:49 WIB
Logistik Pilkada Serentak 2024 Didistribusikan, Ini Kata Kapolres Probolinggo Kota
Minggu 24-11-2024,16:06 WIB