Tulungagung, memorandum.co.id - Satlantas Polres Tulungagung tengah mendalami insiden kecelakaan tunggal di ruas Jalan Raya Tulungagung-Kediri. Tepatnya di Desa Pulerejo, Kecamatan Ngantru yang terjadi pada Rabu (30/3/2022) malam. Kecelakaan itu melibatkan satu buah mobil AG 1191 RK dengan tiga penumpang di dalamnya. Hal ini disampaikan oleh Kanit Gakkum Laka Lantas Polres Tulungagung, Iptu Diyon Fitriyanto. "Hari ini rencana kita lakukan tes urine kepada pengemudinya," ucap Diyon, Kamis (31/3/2022). Diyon mengatakan, pasca kejadian tadi malam, pihaknya langsung menuju ke TKP. "Kejadiannya pukul 22.30 WIB. Kondisi tidak hujan, namun karena malam sedikit gelap," ujarnya. Menurut keterangan sejumlah saksi di lokasi kejadian, lanjut Diyon, mobil yang dikemudikan MF (19), pelajar asal Tulungagung tersebut melaju dari arah Kediri ke Tulungagung dengan kecepatan tinggi. Sesampainya di TKP, mobil hilang kendali dan menabrak tiang lampu di sisi kiri jalan. Kemudian mobil terus melaju hingga 20 meter dan berhenti setelah menabrak tembok rumah warga hingga terbalik. Akibat kejadian itu satu penumpang berinisial MFR (31), asal Tulungagung meninggal dunia. Sedangkan satu penumpang lainnya berinisial AM (31) mengalami luka ringan. "Yang meninggal itu yang duduk di belakang sebelah kanan. Kalau yang sopir dan satu lagi penumpangnya luka ringan," jelasnya. Diyon mengakui, muncul dugaan sopir dalam keadaan mabuk saat mengemudikan mobil tersebut. Oleh karena itu, pihaknya menjadwalkan pemeriksaan urine kepada pengemudi mobil. (fir/mad)
Diduga Mabuk, Mobil Terguling, 1 Penumpang Tewas
Kamis 31-03-2022,11:19 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 08-11-2024,14:20 WIB
Persebaya Tidak Ada Agenda Ujicoba di Jeda FIFA Matchday, Munster: Tidak Butuh Tim Liga 2 atau Liga 3
Jumat 08-11-2024,08:45 WIB
Legenda Persebaya Soroti Tidak Banyak Pemain Lokal di Bajol Ijo
Jumat 08-11-2024,13:29 WIB
Kasus Perundungan di SMP Gloria 1 Diadukan ke Polrestabes Surabaya
Jumat 08-11-2024,18:29 WIB
Dugaan Kasus Kekerasan di Lingkungan SMAK Gloria 2, Manajemen Berdamai dengan Guru Tinju yang Dituduh Preman
Jumat 08-11-2024,08:16 WIB
Pendaftaran Bintara Bakomsus Dibuka, Ini Syarat dan Jadwalnya
Terkini
Jumat 08-11-2024,19:33 WIB
Pemkot Surabaya Gelar Konser Jazz Senja Utara Festival 2024 di THP Kenjeran
Jumat 08-11-2024,19:13 WIB
Polsek Karangpilang Jalin Silaturahmi dengan Warga Melalui Program Jumat Curhat
Jumat 08-11-2024,19:04 WIB
Di Hari Pahlawan, Masyarakat Surabaya Tidak Diperbolehkan Pakai Busana Motif Doreng
Jumat 08-11-2024,18:55 WIB
Berbaur dengan Pengunjung Grand City Mall, Pria Ini Nyopet HP
Jumat 08-11-2024,18:46 WIB