Kagum Destinasi Wisata Kampung Coklat, Dahlan Iskan Gelar Senam Sehat

Sabtu 27-11-2021,18:10 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Blitar, memorandum.co.id - Kekaguman Dahlan Iskan di area wisata kampung coklat Blitar, Sabtu (27/11) kemarin membuat mantan menteri BUMN era Presiden SBY bersama rombongan menggelar senam sehat dengan tajuk Tour Senam Sehat Dahlan Iskan. Bahkan, kunjungan ke Blitar tersebut diawali ziarah ke makam Bung Karno. Di tempat wisata alam kampung coklat, rombongan disambut langsung Kholiq, pemilik wisata terbesar di Blitar. Selanjutnya diajak putar-putar menggunakan mobil listrik di area wisata 5 hektar lebih itu. Setelah menyaksikan kampung coklat yang jadi destinasi wisata unggulan warga Blitar, Dahlan Iskan tidak banyak mengungkapkan kekagumannya atas areal dan pernak-pernik wisata yang menyuguhkan berbagai masakan jenis coklat. "Hebat, saya tidak banyak komentar, dengan biaya murah tapi ini tidak murahan. Betul kami kagum," ungkapnya. Rencana rombongan senam sedikitnya 150 peserta yang datang dari Surabaya akan dilanjutkan di Stadion Supriadi Kota Blitar Minggu pagi. Bahkan acara senam sehat yang digagas Dahlan Iskan mendapatkan apresiasi di kalangan masyarakat luas. Setiap senam Dahlan Iskan tidak lepas peran serta dari DNY Skincare yang berkontribusi mensponsori. Produk unggulan di bidang klinik kesejatan ini juga memproduksi nano water. Selain Senam Sehat Dahlan Iskan, DNY skincare juga bhakti sosial dengan warga distabilitas di Blitar. Hal ini diungkapkan Totok selaku panitia Senam Dahlan Iskan di Blitar. "Setiap senam Dahlan Iskan di berbagai kota, disitu dari pihak DNY skincare melakukan bhakti sosial terhadap para warga penyandang distabilitas," ujarnya. Sementara itu, Kholiq, pemilik areal wisata Kampung Coklat sangat bangga atas kehadiran Dahlan Iskan. "Kami bersama keluarga sangat bangga atas kehadiran Bapak Dahlan bersama rombongan. Bapakku ini sebagai inspiratif atas kesuksesan usaha kami. Kami selalu ikuti berbagai tulisannya dan Imspirasi kesehatan bagi keluarga kami," ujarnya.(Nus)

Tags :
Kategori :

Terkait