Bupati Lumajang Buka Layanan Vaksinasi Malam Hari di Pendopo

Senin 15-11-2021,07:36 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi

Lumajang, Memorandum,.co.id - Untuk mempercepat vaksinasi kalangan masyarakat yang tidak memiliki waktu untuk melakukan vaksin pada pagi dan siang hari, Bupati Lumajang Thoriqul Haq, membuka gerai vaksinasi pada malam hari yang akan ditempatkan di Pendopo Arya Wiraraja Kabupaten Lumajang. Hal tersebut disampaikanya usai memimpin rapat evaluasi capaian Vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Lumajang yang diselenggarakan secara virtual, di Ruang Mahameru, Kantor Bupati Lumajang, Minggu (14/11/2021). "Di Pendopo bisa dipakai, kita siapkan vaksinasi di malam hari. Saya akan langsung pantau," ujar Bupati. Bupati yang karib disapa Cak Thoriq, mengatakan capaian vaksinasi Covid-19 Kabupaten Lumajang masih berada pada 50,9%, sedangkan untuk capaian vaksinasi lansia 26%. Hal itu menjadikan Kabupaten Lumajang berada pada level 3 PPKM sesuai dengan Inmendagri Nomor 57 Tahun 2021 tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Level 3, level 2 dan level 1 Covid-19 di Jawa dan Bali "Ini kita butuh percepatan lagi, dalam satu dua minggu ini harus benar-benar kita lakukan, kami (Forkopimda, red) akan terus memantau langsung keadaan ini, ini akan menjadi tolak ukur kinerja bersama," ungkapnya Untuk itu, guna mengejar pencapaian, pihaknya bersama TNI-POLRI menargetkan sasaran untuk masyarakat umum sebanyak 18.610 per hari dalam waktu 7 hari. Sedangkan untuk vaksinasi sasaran lansia sebanyak 7.034 per hari selama 10 hari. Sebagaimana target vaksinasi merujuk pada level 1. Untuk memastikan percepatan vaksinasi berjalan baik, Cak Thoriq sapaan akrab bupati juga meminta jajaran camat untuk melaporkan setiap capaian setiap harinya dan meminta kepada Kepala Dinas Kesehatan untuk memastikan ketersediaan vaksin di masing masing puskesmas. "Saya minta semua camat menyampaikan hasil vaksinasi per harinya dilaporkan langsung ke nomor handphone saya setiap jam 10 pagi," pungkasnya (ani/gus)

Tags :
Kategori :

Terkait